10 Desain Logo Hewan dari Merek Terkenal

0
(0)

Dalam desain logo merek berlomba-lomba menciptakan desain yang unik namun memiliki makna yang mendalam. Ada banyak inspirasi desain logo yang mengambil dari kehidupan sehari-hari termasuk hewan dan tumbuhan. Ikon bentuk hewan banyak banyak digunakan untuk desain logo beberapa merek terkenal dunia dan Indonesia.

10 Desain Logo Hewan dari Merek Terkenal
Desain Logo LYNX

Hewan banyak menjadi pilihan karena memiliki makna yang unik serta bentuk yang menawan. Biasanya hewan yang kerap dipilih menjadi logo merek adalah hewan terkenal secara umum. Ini bertujuan agar audiens bisa mengenali hewan tersebut meskipun dimodifikasi kedalam bentuk yang unik.

Ada juga beberapa hewan yang sudah terkenal maknanya secara umum misalnya singa sebagai lambang kekuatan dan keberanian. Hewan ini cukup sering dijadikan ikon logo atau maskot yang mewakili suatu merek. Contohnya di Indonesia ada ada logo klub sepakbola arema yang berbentuk singa.

Read More
jasa-desain-logo-satu-hari-jadi

Desain logo yang mengambil inspirasi dari hewan biasanya akan dimodifikasi kedalam bentuk yang unik atau siluet yang memikat. Disesuaikan dengan nilai dan karakteristik merek, agar bisa mencerminkan pesan merek dengan baik.

Dalam artikel ini akan membahas beberapa desain logo dari merek terkenal Indonesia dan luar negeri. Dimana merek tersebut telah berhasil membangun branding yang kuat dengan menggunakan hewan sebagai ikon logo.

Beberapa Desain Logo Berbentuk Hewan dari Merek Terkenal Dunia dan Indonesia

Ada banyak sekali hewan yang terkenal secara global dan memiliki makna yang mendalam untuk dijadikan sebagai ikon logo. Penting untuk memilih hewan yang cocok dengan karakteristik dan pesan merek agar bisa dijadikan identitas yang kuat, seperti pada beberapa merek terkenal ini.

DESAIN LOGO DARI INDONESIA

Garuda Indonesia

10 Desain Logo Hewan dari Merek Terkenal

Salah satu maskapai penerbangan dari indonesia ini menggunakan burung garuda sebagai desain logo maskapai. Ini menggambarkan bahwa merek maskapai adalah milik Indonesia yang dicerminkan dengan burung garuda sebagai lambang negara ini. Sebagai maskapai penerbangan nasional milik Indonesia, merek ini ingin menunjukkan identitas yang kuat dan nasionalis.

Burung garuda sendiri sebagai lambang negara Indonesia bukanlah hewan yang nyata atau ada dikehidupan nyata. Garuda adalah makhluk mitologi yang berkepala burung dan berbadan manusia. Burung garuda ini adalah kendaraan dari dewa wisnu dalam kepercayaan hindu. Hewan ini melambangkan keagungan dan kekuatan.

Logo Kota Surabaya

10 Desain Logo Hewan dari Merek Terkenal

Desain logo untuk kota surabaya sediri mengambil dari dua hewan yaitu Hiu dan Buaya. Desain ini mengambil inspirasi dari nama kota surabaya, yaitu sura berarti hiu sementara buaya berarti buaya. Dua logo hewan ini melambangkan “ mereka yang berani menghadapi bahaya”, kata sura diartikan sebagai keberanian, sementara baya berarti bahaya.

Desain logo kota surabaya menggambarkan kondisi geografis surabaya yang terdiri dari daratan dan perairan yaitu laut dan sungai. Yang mana buaya melambangkan bagian daratan sementara hiu melambangkan bagian perairan laut. Sebenarnya lambang ini juga terkait dengan kisah dongeng tentang asal-usul surabaya yaitu pertarungan antara baya dan sura.

GarudaFood

10 Desain Logo Hewan dari Merek Terkenal

Merek yang bergerak dalam industri makanan ini menggunakan hewan garuda sebagai logonya. Ini dipilih untuk mencerminkan bahwa merek berasal dari Indonesia. Burung garuda sebagai lambang negara Indonesia ini kerap digunakan untuk berbagai merek yang berasal dari Indonesia.

Selain karena ingin menunjukkan bahwa merek berasal dari Indonesia, namun ini juga karena garuda memiliki lambang yang filosofis. Garuda pada merek raduda food ingin merepresentasikan keberanian dan semangat tinggi dalam meraih kesuksesan dan prestasi untuk merek.

DESAIN LOGO MEREK GLOBAL

Puma

10 Desain Logo Hewan dari Merek Terkenal

Salah satu merek fashion sport global ini menggunakan lambang hewan puma atau harimau kecil amerika. Sebagai merek dari Amerika penggunaan hewan dari negara tersebut dapat mencerminkan asal merek. Penggunaan hewan ini sebagai ikon logo sangat cocok dengan kesan merek atau citra merek.

Merek puma ini memproduksi berbagai fashion olahraga termasuk sepatu dan pakaian olahraga. Hewan puma yang melambangkan kecepatan sangat cocok dengan jenis usaha dari merek puma ini. Tidak heran merek ini berhasil membangun branding yang kuat dari logo, karena logo memiliki kesesuaian dengan karakter jenis usaha.

Lacoste

logo lacoste

Merek fashion global ini menggunakan hewan buaya sebagai lambang logonya. Hewan buaya ini dipilih karena, pemilik merek ini rene lacoste dan kawan-kawanya diberikan julukan “buaya”. Hingga logo berbentuk hewan ini dipilih untuk melambangkan julukan dari sang pemilik yang diberikan oleh media Amerika.

Dari julukan tersebut, temannya berinisiatif membuat bordir buaya pada pakaian yang dikenakan rene lacoste pada setiap turnamen. Yang kemudian merek ini pun semakin meraih popularitas.

WWF (World Wide Fund for Nature)

logo wwf

Organisasi dunia non pemerintah yang menangani konservasi satwa liar yang dilindungi di seluruh dunia ini menggunakan logo berbentuk panda. Logo pada merek ini menggunakan gambar panda sebagai simbol karena hewan ini salah satu hewan langka yang dilindungi.

Makna dari logo ini adalah organisasi ini ingin mencerminkan visi misi melestarikan lingkungan termasuk melindungi hewan langka seperti panda. Panda sendiri melambangkan keunikan, warnanya hitam putih menyimbolkan yin dan yang yang bermakna tenang dn menciptakan kedamaian dalam hidup.

Firefox (Mozilla)

firefox logo

Logo dari browser ini menggunakan hewan rubah merah yang melingkari bola dunia. Hewan rubah pada logo firefox tersebut juga terlihat seperti api. Rubah api dalam logo ini sendiri diambil dari mitologi China yang melambangkan kecerdasan dan Kecepatan.

Red Bull

Logo Redbull

Logo pada merek minuman energi dari Austria ini menggunakan hewan banteng yang saling bertarung berwarna merah. Penggunaan logo banteng dalam logo ini ingin mencerminkan energi dan kekuatan yang bisa diperoleh jika mengonsumsi merek ini. Banteng sendiri melambangkan keberanian dan kekuatan yang cocok untuk merepresentasikan citra minuman energi.

Ferrari

logo ferrari

Merek mobil satu ini menggunakan kuda hitam sebagai logo dari merek. Kuda hitam pada logo ini terlihat sedang mengangkat kedua kaki depan dengan latar belakang berupa emblem warna kuning. Kuda pada logo ini melambangkan kekuatan dan kecepatan, sesuai dengan identitas atau citra dari mobil sport mewah tersebut.

Ferrari dikenal dengan logo kuda jantan hitam yang miring dan latar belakang warna kuning. Kuda jantan melambangkan kekuatan dan kecepatan, menciptakan identitas yang kuat untuk mobil sport mewah ini.

KESIMPULAN

Penggunaan hewan sebagai ikon logo dapat dijadikan untuk melambangkan sesuatu dengan mendalam. Hewan kerap kali memiliki makna filosofis yang mendalam dan bisa dijadikan lambang uang unik. Selain itu banyak juga merek yang menggunakan hewan mitologi sebagai ikon logo. Setiap pemilihan hewan nyata atau mitologi untuk desain logo dipengaruhi oleh makna dan pesan yang ingin disampaikan merek pada audiens.

Bagi yang membutuhkan jasa desain logo, segera hubungi kami di jasalogo.id. Kunjungi juga laman instagram jasalogo.id disini.

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Related posts