Ada banyak cara yang bisa dilakukan dalam membuat tampilan visual desain terlihat menarik. Visual suatu desain bisa dikreasikan dengan menambahkan elemen dekorasi tambahan seperti frame atau bingkai. Untuk membuat framing dalam desain terlihat menarik penting untuk memahami prinsip dan cara yang bijak dalam membuat visual desain menarik.
Framing atau membingkai desain grafis merupakan salah satu prinsip desain yang bisa membuat desain tampil lebih menarik1. Bingkai dalam desain bukan sekedar untuk membuat foto menarik tetapi juga bagian penting dalam mengatur layout dan margin. Penggunaan frame dalam desain biasanya memiliki tujuan tersendiri dan disesuaikan dengan kebutuhan desain.
Berikut beberapa tujuan framing dalam desain grafis:
- Untuk menarik perhatian
- Menciptakan tampilan yang rapi
- Menonjolkan elemen penting
- Membuat desain terlihat lebih unik
- Memberikan Batas
PERBEDAAN JENIS FRAMING DALAM DESAIN GRAFIS
Seringkali penggunaan framing diperuntukkan untuk jenis desain media cetak seperti majalah, poster dan koran. Namun dalam desain untuk media digital pun framing memiliki peran penting agar tampilan visual menarik perhatian dan terstruktur. Berikut beberapa tipe framing dalam desain grafis:
Margin

Margin adalah border atau batas disekitar desain visual atau mengitari desain visual mengelilingi halaman desain. Umumnya batas border ini akan memiliki ukuran yang sama baik kanan-kiri atau atas-bawah membentuk seperti bingkai. Dalam desain cetak ini akan memudahkan agar bagian desain tidak terpotong.
Jika ingin menekankan desain terlihat lebih lebar gunakan border yang lebar, sementara untuk membuat konten terlihat lebih besar gunakan margin yang sempit. Lebar margin dapat memengaruhi tampilan desain grafis, untuk itu perlu dipilih dengan bijak sesuai kebutuhan. Terkadang beberapa desain grafis akan membuat elemen desain tumpang tindih dengan border sehingga menciptakan efek nyata.
Bleed

Jenis framing yang diberi nama bleed ini adalah ketika gambar yang digunakan dalam desain grafis memenuhi ruang dan tampak melebihi batas halaman. Tata letak ini meski terlihat penuh akan menciptakan framing yang menarik. Meski gambar terlihat tidak ada batasnya ini justru menciptakan framing yang unik dan kuat.
Gambar yang tampak sederhana dengan ruang negatif yang cukup dapat menciptakan bingkai yang terlihat seimbang. Foto yang digunakan akan tampil memenuhi halaman, sementara teks dan elemen lainnya bisa ditempatkan pada ruang negatif pada gambar. Gambar yang memenuhi halaman dapat membingkai teks dengan unik, penempatan teks dengan aligment rapi dan logo pada bagian sudut akan menciptakan framing.
Baca juga: Palet Warna: Kombinasi Warna Berdasarkan Gaya Desain
Bleed Parsial

Ada juga framing yang memiliki tampilan bleed parsial, framing ini memiliki tampilan gambar yang memenuhi sebagian halaman. Gambar yang memenuhi sebagian halaman ini akan menyisakan ruang negatif yang biasanya diisi dengan teks atau elemen lainnya seperti logo. Penggunaan framing ini akan menciptakan estetika yang menarik perhatian.
Tampilan framing ini sering kali menciptakan tampilan desain yang modern dan bersih pada sebagian area. Gunakan gambar yang menarik dan sesuai dengan pesan yang disampaikan desain. Tampilan desain akan terlihat memiliki jendela jika gambar ditempatkan sebagian, sementara sebagian lainnya diisi oleh teks dan logo.
CARA MENCIPTAKAN FRAMING DALAM DESAIN GRAFIS
Menggunakan frame dan menciptakan framing adalah dua hal yang berbeda, frame hanya akan menggunakan jenis frame secara langsung. Sementara framing menciptakan bingkai dari mengatur tata letak gambar, border hingga elemen lainnya agar terlihat membingkai dengan kuat. Untuk menciptakan framing menarik dalam desain grafis2 perhatikan beberapa cara berikut ini:
Sisipkan Batas dengan Bijak
Dalam desain grafis perbatasan yang dibuat tidak selalu mepet atau berada di bagian tepi. Garis batas dapat ditempatkan sedikit lebih ke tengah untuk menciptakan tampilan visual yang lebih menarik. Terkadang garis tepi juga disesuaikan dengan teks atau elemen yang ingin diberi frame.
Mengatur jarak garis batas akan membantu dalam menciptakan tampilan yang seimbang. Biasanya batas akan digunakan sebagai bagian elemen sehingga tata letaknya menyesuaikan elemen. Berbeda dengan garis tepi, jarak dengan batas akan lebih sempit, sementara garis yang mendekat ke tengah akan berfokus menyoroti elemen.
Baca juga: Jenis-jenis Frame yang Digunakan untuk Desain Grafis
Gunakan Ruang Negatif
Ketika menciptakan framing atur juga ruang negatif agar framing menciptakan tampilan yang bersih. Ruang negatif memiliki peran penting dalam menciptakan pembingkaian dalam desain grafis. Adanya ruang kosong dalam desain akan membuat framing akan terlihat semakin menarik.
Manfaatkan ruang negatif untuk menciptakan framing sehingga elemen desain akan terlihat jelas. Ciptakan ruang negatif dengan mengatur elemen desain seperti gambar atau teks memiliki jarak yang cukup satu sama lain. Untuk menciptakan framing, tata letak elemen juga perlu memiliki jarak yang cukup dengan batas. Pastikan meski tidak memiliki garis tepi jarak elemen dengan batas halaman memiliki jarak yang sama.
Gunakan Teks Sebagai Frame

Menciptakan framing desain yang menarik dapat memanfaatkan teks atau tulisan. Bingkai berupa tulisan akan menciptakan tampilan desain yang unik dan kreatif, seringkali ditemui dalam desain poster. Tampilan desain dengan framing teks akan lebih berkesan artistik dan kreatif, sehingga bisa efektif untuk menarik perhatian.
Framing berupa teks akan efektif menarik perhatian audiens pada desain grafis seringkali digunakan pada desain poster. Teks yang digunakan untuk framing biasanya berupa judul dan sub judul. Untuk ukurannya bervariasi, namun seringkali berukuran besar dan tebal agar mudah terbaca. Teks dapat ditempatkan mengelilingi tepi desain atau dibuat tepi kanan-kiri atau atas-bawah.
Baca juga: 7 Manipulasi Tipografi untuk Membuat Desain Lebih Menarik
Tambahkan Tekstur agar Lebih Kreatif
Dalam framing, garis batas atau frame tidak harus berupa garis lurus atau elemen desain tertentu, tekstur juga bisa digunakan sebagai bingkai. Penggunaan framing berupa tekstur vintage, akan menciptakan dimensi visual yang menarik. Tekstur grunge, kamera film hingga kertas bisa digunakan untuk membingkai desain.
Jenis bingkai ini menciptakan tampilan desain grafis yang terlihat vintage atau lusuh. Biasanya desain grafis bertema vintage akan efektif menciptakan kesan nostalgia dengan memberikan tekstur vintage. Desain akan tampak menarik dan menciptakan nuansa vintage yang unik.
Gabungkan Ikon
Pembingkaian atau framing juga dapat memanfaatkan elemen seperti ikon, grafik, atau bentuk untuk membingkai halaman desain. Ikon bisa ditempatkan mengelilingi halaman desain atau hanya pada area tertentu. Terkadang penggunaan ikon untuk framing seringkali digunakan pada bagian sudut atau atas-bawah saja.
Untuk membingkai halaman seringkali ikon dikombinasikan dengan grafis atau bentuk. Agar bingkai terlihat jelas, biasanya penempatan elemen ikon dibuat simetris seperti sudut kanan dan kiri. Penempatan elemen ikon atau bentuk untuk bingkai pada bagian tepi harus simetris dengan tata letak yang rapi.
Ciptakan Framing Layer
Untuk membuat desain grafis semakin menarik, penting juga untuk menciptakan framing berupa layer. Biasanya ini digunakan jika memiliki latar belakang berupa gambar, biasanya akan diberi layer berupa latar transparan. Penggunaan latar transparan yang memiliki bentuk geometris berguna untuk membuat teks mudah terbaca.
Layer berupa bentuk geometris akan diberi warna tertentu dan diberi efek transparan sehingga teks bisa terlihat jelas. Cara membingkai ini cukup umum untuk memudahkan teks mudah terbaca pada gambar yang sibuk. Penggunaan framing berupa layer akan efektif untuk menonjolkan informasi.
KESIMPULAN
Desain grafis akan tampil semakin menarik jika memiliki elemen visual yang memikat, penambahan elemen seperti frame bisa meningkatkan daya tarik visual. Framing dalam desain grafis memiliki banyak tujuan seperti meningkatkan daya tarik, memberikan batas, hingga menonjolkan elemen penting. Pilih jenis framing yang sesuai dengan kebutuhan dan bisa membuat desain tampil lebih menarik.
Bagi yang membutuhkan jasa desain logo, segera hubungi kami di jasalogo.id. Kunjungi juga laman instagram jasalogo.id disini.