8 Jenis Style untuk Ikon Desain Web dan Aplikasi

Ketika membahas elemen-elemen yang digunakan pada desain website ini akan menyangkut pemilihan gaya desain ikon-ikonnya. Ikon website mewakili berbagai konten, menu, dan tools-tools yang ada dalam website tersebut. Pahami perbedaan jenis-jenis style ikon yang digunakan untuk menciptakan desain website yang menarik dan efektif.

Pemilihan style ikon ini biasanya akan menyesuaikan dengan gaya desain yang akan digunakan untuk desain antarmuka pengguna tersebut. Style ikon juga bisa memengaruhi efektivitas konten untuk diakses oleh pengguna1. Tampilan visual bisa menyulitkan navigasi pengunjung aplikasi atau website jika memilih gaya desain ikon yang salah.

Saat akan memilih gaya ikon yang menarik untuk digunakan dalam desain antarmuka pengguna, pertimbangkan beberapa hal ini. Berikut beberapa hal untuk dipertimbangkan saat memilih gaya ikon:

Read More
jasa-desain-logo-satu-hari-jadi

Pilih bentuk Ikon yang Familiar dan Universal

Ikon-ikon yang digunakan dalam desain antarmuka penggunaan harus memiliki bentuk yang familiar bahkan secara universal. Jika bentuk ikon tidak familiar audiens bisa kesulitan memahami fungsi dari ikon tersebut. Lakukan riset untuk memahami ikon-ikon yang familiar digunakan dalam desain antarmuka pengguna untuk memudahkan navigasi.

Pahami makna dan fungsi dari setiap gambar ikon sehingga tidak salah memilih jenis ikon untuk konten website. Jika fungsi ikon dibuat berbeda dari antarmuka lainnya ini bisa membingungkan audiens. Gaya ikon yang dipilih juga harus memiliki bentuk jelas, sehingga gambar ikon mudah dikenali. 

Pilih Gaya IKon Sesuai Gaya Desain

Tampilan desain website yang terlihat efektif dan harmonis harus memilih yang sesuai dengan gaya atau tema desain. Jika gaya desain ikon terlalu berbeda dengan tema desain ini akan membuat antarmuka pengguna terlihat berantakan. Pemilihan style icn ini termasuk dalam memilih warna hingga ukuran yang tepat agar ikon menciptakan visual menarik. 

Gaya desain antarmuka pengguna modern akan cocok dengan gaya flat, line, hingga glassy. Desain website atau aplikasi bertema minimalis akan cocok dengan flat ikon dan line dengan warna netral atau monokrom. Pemilihan gaya ikon yang tidak cocok bisa membuat tampilan website mengganggu kenyamanan audiens dalam mengakses konten. 

Baca juga: Desain UI dan UX: Pengertian, Tujuan dan Aspek Penting

Pilih Style Ikon yang Mencerminkan Pesan Brand

Untuk desain aplikasi atau website miliki suatu brand, pemilihan ikon juga perlu disesuaikan dengan pesan yang disampaikan merek. Gaya ikon bisa memengaruhi pesan seperti kepercayaan, ramah, kecepatan hingga inovasi. Pada desain website brand fashion gaya ikon flat atau line bisa memberikan tampilan profesional dan menciptakan kesan merek dapat dipercaya.

Pemilihan gaya ikon untuk terkesan ramah bisa menggunakan gaya ikon yang terlihat bulat atau rounded. Ikon bergaya 3D dan tampilan yang ramah akan cocok untuk brand teknologi. Desain ikon dalam website dan aplikasi akan membantu mengkomunikasikan pesan brand, sehingga harus dipilih dengan bijak.

Pastikan Memilih Gaya Ikon yang Memudahkan Navigasi

Untuk memudahkan dalam menentukan jenis style ikon yang cocok untuk desain website atau aplikasi, lakukan uji coba. Cobalah untuk memilih tampilan antarmuka pengguna ketika menggunakan gaya desain yang berbeda. Ini akan membantu memilih gaya ikon yang paling tepat.

Style ikon harus mudah terbaca dengan baik sehingga audiens mudah menemukan konten dalam desain web atau aplikasi. Hindari memilih bentuk ikon rumit yang sulit terlihat jelas bentuknya dalam ukuran kecil. 

Pertimbangkan Jenis Perangkat untuk Mengakses Desain

Gaya ikon yang rumit seperti 3D, skeuomorphism atau glassy bisa membutuhkan waktu muat yang lama. Selain itu pada ukuran yang kecil bisa membuat ikon sulit terlihat jelas bentuknya. Pemilihan ikon untuk desain antarmuka pengguna aplikasi mobile sebaiknya sederhana. 

Ukuran layar mobile yang kecil akan lebih efektif jika menggunakan ikon yang memiliki gaya sederhana. Ikon dengan desain kompleks bisa membuat tampilan desain web atau aplikasi menjadi terlihat penuh. Selama bentuk ikon sederhana jelas, sebaiknya menggunakan gaya yang sederhana untuk memudahkan navigasi pengguna. 

Baca juga: Jenis Ikon Berdasarkan Konteks Penggunaan dan Gaya Visual

8 STYLE ICON UNTUK DESAIN WEB DAN APLIKASI

Jenis-jenis ikon yang beragam akan membantu dalam menciptakan desain grafis antarmuka yang bervariasi dengan visual menarik2. Berikut beberapa style ikon yang menarik untuk digunakan dalam desain web dan aplikasi digital:

Linear atau Line

8 Jenis Style untuk Ikon Desain Web dan Aplikasi

Ikon dengan gaya ini memiliki gambar ikon yang berupa garis-garis luar saja atau outline, dengan ruang yang kosong. Tampilan ikon ini terlihat sederhana dan hanya menggunakan satu warna saja untuk outlinenya. Gaya sederhana ini akan cocok untuk tema desain minimalis atau modern. 

Kelebihan dari pemilihan jenis ikon ini adalah mudah untuk audiens melihat bentuk ikon dengan jelas. Ikon-ikon dengan gaya ini sering ditemui dalam desain web e-commerce, fashion dan skincare. Gaya ini dipilih untuk memudahkan vaigasi pengguna.

Bold atau Glyph

Jika icon line tidak memiliki warna untuk ruang, maka gaya ini mengisis ruang dengan satu warna solid. Garis outline memiliki warna sama dengan warna ruang sehingga menciptakan tampilan flat. Ikon ini banyak digunakan untuk desain antarmuka yang bergaya flat design. 

Flat ikon akan mudah ditemukan karena memiliki tampilan ikon yang bold. Bentuk ikon juga mudah terlihat jelas selama warna ikon memiliki kontras yang cukup dengan warna latar. 

Colored Outline

Desain ikon dengan juga dapat dibuat lebih menarik dengan menggunakan dua varian warna. Biasanya ini akan memberikan warna outline dengan warna ruang agar tercipta kontras. Warna outline dengan warna netral akan membantu ikon tampil lebih mencolok. 

Pastikan dua warna yang digunakan menciptakan visual yang harmonis dan memiliki kontras. Misalnya warna ruang diberi warna cerah dan warna outline menggunakan warna netral. Warna outline bisa membantu menciptakan visual yang menarik pada desain ikon. 

Duo Color dan Bulk

Jika colored ikon memberikan warna pada outline sementara jenis ikon ini memiliki gaya line dengan dua warna. Sementra bulk memiliki dua warna namun membaginya kedalam beberapa bagian dalam desain. Gaya ini mirip dengan gaya style bold yang memiliki warna flat solid tetapi ikon akan memiliki dua warna pada area yang berbeda. 

Baca juga: 5 Alasan Kombinasi Warna Desain Terlihat Buruk

Gestalt

Desain ikon gestalt ini memiliki gaya ikon seperti line ikon namun garisnya terputus-putus. Gaya ikon ini memiliki tampilan unik karena garis outline yang dibuat putus pada beberapa bagian. Tampilan ikon masih terlihat jelas bentuknya, dan semakin unik visualnya. 

3D

Style ikon juga ada yang memiliki tampilan tiga dimensi, gaya ini membuat desain ikon menjadi unik dan tampil beda. Biasanya gaya 3D ikon akan digunakan dalam desain web atau aplikasi yang menggunakan gaya desain 3D. Desain grafis dengan tema 3D bisa terlihat kompleks tetapi juga unik, ikon 3D akan lebih mudah mencolok. Penggunaan ikon 3D bisa memudahkan audiens untuk menemukan menu yang mereka cari karena tamil mencolok. 

Skeuomorphism

8 Jenis Style untuk Ikon Desain Web dan Aplikasi

Selain 3D, gaya ikon style ini juga bisa digunakan untuk membuat ikon tampak menonjol dari latar belakang. Ikon ini memiliki efek bayangan sehingga terlihat terangkat dari latar belakang. Terkadang selain efek bayangan, gaya ini akan menggunakan efek emboss dan deboss untuk membuat tampilan ikon yang mencolok. Gaya ikon akan cocok jika desain web dan aplikasi ingin tampil modern.

Illustrated

8 Jenis Style untuk Ikon Desain Web dan Aplikasi

Gaya desain ikon juga ada yang bergaya seperti ilustrasi tangan, tampilan ikon akan memiliki gaya yang estetik dan menarik. Ikon dengan gambar ilustrasi ini akan memiliki tampilan seperti stiker. Gambar ikon akan memiliki detail warna, garis, dan outline yang jelas. Gaya ikon akan cocok digunakan untuk menciptakan kesan yang ramah dan biasanya banyak digunakan untuk desain game.

KESIMPULAN

Pemilihan gaya style icon untuk desain antarmuka pengguna harus mempertimbangkan identitas merek dan gaya desain. Gaya ikon bisa memengaruhi visual desain antarmuka pengguna sehingga perlu dipilih yang paling sesuai. Beberapa gaya desain ikon tersebut bisa menjadi pilihan menarik untuk membuat desain web atau aplikasi memiliki navigasi menarik dan mudah dipahami.

Bagi yang membutuhkan jasa desain logo, segera hubungi kami di jasalogo.id. Kunjungi juga laman instagram jasalogo.id disini.

  1. Andria, Jasmine. (2022, July 25). A Designer’s Guide to Icon Styles. IconScout. https://iconscout.com/blog/icon-styles-guide  ↩︎
  2. Nour, Moustafa. (2023, Sept 11). Choosing the Perfect Icon Style: Crafting Iconography that Speaks to Your Brand. Medium. https://medium.com/@moustafanour/choosing-the-perfect-icon-style-crafting-iconography-that-speaks-to-your-brand-d69181eb7681 ↩︎