5 Hal tentang Kontras dalam Desain Grafis

Spread the love

Untuk menciptakan desain visual yang menarik, tak hanya tentang memilih elemen visual tetapi juga cara mengatur sesuai prinsip desain. Prinsip dasar seperti kontras akan membantu menciptakan dinamika dan estetika yang menarik dalam desain. Dalam desain kontras memiliki peran penting dalam membuat desain lebih menarik dan memudahkan pesan terbaca dengan baik.

Dengan membuat elemen-elemen visual memiliki kontras satu sama lain, maka visual desain akan memiliki daya tarik tersendiri. Tak hanya membuat desain semakin menarik, kontras juga membantu memperjelas elemen. Desain grafis dapat tampil membosankan jika tidak memiliki kontras sehingga elemen terlihat sama atau tidak ada bedanya. 

APA ITU KONTRAS DALAM DESAIN?

5 Hal tentang Kontras dalam Desain Grafis

Berbicara soal memanfaatkan prinsip dasar desain grafis seperti kontras, penting juga untuk memahami apa itu sebenarnya kontras dalam desain grafis?. Kontras dalam desain merupakan perbedaan yang mencolok antara dua elemen visual seperti warna, bentuk atau teks. Kontras antar elemen akan meningkatkan daya tarik visual desain dan membantu pesan atau informasi mudah terbaca.

Read More
jasa-desain-logo-satu-hari-jadi

Tak sekedar membuat elemen tampil beda tetapi penting memastikan kontras tampil harmonis dan menciptakan keseimbangan visual. Kontras dapat diciptakan dengan mengatur perbedaan elemen seperti:

  • Perbedaan Jenis Font dan Ukuran Teks Judul dan Paragraf
  • Kontras Warna Latar Belakang dan Teks
  • Variasi Ketebalan Teks
  • Perbedaan Ukuran dan Bentuk Geometris

Untuk memastikan desain visual tetap memiliki tampilan yang harmonis, penting untuk mengatur agar kontras tidak berlebihan. Hal ini dapat membuat desain terlihat berantakan jika perbedaan elemen terlalu bervariasi. 

Baca juga: 8 Rekomendasi Warna untuk Desain Brand Coffee

KENAPA KONTRAS PENTING?

Penting untuk memastikan desain grafis memiliki kontras agar tampil menarik dan efektif mengkomunikasikan pesan. Dalam desain grafis menciptakan kontras dapat berperan penting untuk:

Memudahkan Pembaca Memahami Informasi 

Kontras teks yang jelas dengan latar belakang akan memudahkan informasi dibaca oleh pembaca. Audiens juga lebih mudah memahami informasi jika antar teks memiliki perbedaan ukuran dan gaya font. Hal ini akan membantu menunjukkan urutan informasi melalui ukuran teks yang paling besar ke kecil. Perbedaan ukuran antar teks akan membantu pembaca memahami informasi berdasarkan urutan kepentingannya. 

Menyoroti Elemen Penting

Adanya kontras antar elemen juga berperan penting dalam menyoroti informasi penting. Biasanya informasi yang paling penting atau utama akan dibuat paling mencolok dan diberi sorotan dengan warna dan font yang berbeda. Warna yang paling mencolok akan membuat informasi penting langsung menarik perhatian saat pertama kali melihat. Ukuran yang besar juga akan membantu informasi penting mendapat sorotan. 

Menarik Perhatian Lebih Cepat

Kontras dalam desain juga akan membantu untuk menarik perhatian audiens dengan cepat dibandingkan dengan desain tanpa kontras. Secara keseluruhan tampilan desain visual akan lebih berdimensi dan menarik. Dengan adanya kontras, warna, teks atau bentuk maka bisa membuat desain grafis lebih menarik. 

Menciptakan Estetika Visual

Kontras juga mampu membuat desain memiliki estetika yang lebih menarik, bayangkan jika semua teks menggunakan ukuran dan jenis font yang sama, maka visualnya kurang menarik. Penting juga antar gambar atau bentuk memiliki perbedaan warna sehingga bisa menciptakan kontras. Efek huruf yang lebih tebal dan tambahan efek bayangan bisa menyoroti teks judul agar desain tampil lebih estetik.

KONTRAS WARNA

5 Hal tentang Kontras dalam Desain Grafis

Warna salah satu elemen yang berperan penting dalam menciptakan kontras elemen yang menarik. Untuk menciptakan kontras bisa menggunakan kombinasi warna yang berlawanan atau warna yang memiliki kontras yang baik. Beberapa contoh warna kontras seperti:

Kombinasi Dua Warna Berlawanan

Dalam desain grafis, penting untuk menciptakan warna kontras dengan memanfaatkan roda warna. Dalam roda warna, warna yang berlawanan adalah warna yang kontras, kombinasi keduanya bisa menciptakan kontras yang mencolok. Agar harmonis, pastikan untuk mengatur warna yang berlawanan tersebut karena bisa tampil kurang harmonis. Contoh warna seperti, biru-oranye, merah-hijau, dan ungu-kuning. 

Warna Gelap dan Warna Cerah

Kombinasi warna lainnya yang efektif menciptakan kontras adalah kombinasi warna gelap dan warna cerah. Dua warna yang memiliki saturasi kontras tersebut akan efektif menciptakan kontras. Kombinasi warna kerap digunakan sebagai warna teks dan latar belakang sehingga menciptakan visual yang menarik. 

Tujuan Menciptakan Kontras:

  • Meningkatkan keterbacaan teks dengan memastikan warna teks dan latar belakang kontras dan membuat teks mudah dibaca. 
  • Membuat Elemen Teks atau Gambar Tampil Mencolok. 
  • Menciptakan Visual Menarik Karena Warna Elemen yang Bervariasi

Tips Mengatur Warna Kontras:

  • Atur Saturasi Warna
  • Gunakan Rules seperti 60:30:10
  • Atur Proporsi Penggunaan Warna

Baca juga: Kombinasi Warna Analog yang Harmonis dalam Desain Grafis

KONTRAS TEKS 

Tak hanya warna, perbedaan jenis font antar teks dan perbedaan ukuran serta ketebalan huruf akan menciptakan kontras menarik. Teks yang memiliki style kontras antar jenis informasi akan menciptakan alur pembacaan dan memudahkan informasi tersampaikan dengan efektif. Kontras teks bertujuan untuk:

Meningkatkan Keterbacaan Informasi

Kontras teks akan membantu tes judul lebih mudah terbaca dengan cepat. Ukuran teks judul biasanya dibuat paling besar dengan gaya font paling menonjol, terkadang dibuat tebal. Dengan kontras antar teks maka informasi juga lebih mudah dibaca karena perbedaan teks terlihat jelas. 

Menciptakan Urutan Informasi

Membedakan ukuran teks dan gaya font akan membantu menciptakan urutan informasi, terutama menciptakan perbedaan jenis teks. Teks judul, sub judul dan teks paragraf, harus diatur agar kontras ukuran sehingga menciptakan urutan informasi. Kontras teks dalam desain akan menciptakan urutan pembacaan yang jelas sehingga memudahkan pembaca memahami informasi.

Membuat Teks Tampil Menarik

Tak hanya warna dan gambar, teks dalam desain bisa diatur dengan menarik dengan menciptakan kontras. Teks bisa membuat visual lebih menarik, dengan mengatur ketebalan huruf, style font yang unik dan perbedaan warna pada informasi penting. Kombinasi font harus harmonis, sesuai tema dan menciptakan kontras yang jelas. 

Baca juga: 5 Kombinasi Font untuk Desain Brand Fashion yang Berbeda

KONTRAS UKURAN DAN BENTUK

5 Hal tentang Kontras dalam Desain Grafis

Dalam desain grafis, bukan hanya dengan warna atau font tetapi bentuk geometris dan gambar juga bisa menciptakan kontras. Biasanya penggunaan elemen gambar dapat menyesuaikan kebutuhan desain. Kontras ini akan tercipta dengan menciptakan perbedaan ukuran gambar dan perbedaan bentuk.

Informasi Penting Menggunakan Bentuk Geometris Berbeda

Jika desain menggunakan elemen geometris sebagai dekorasi atau latar belakang teks, pastikan ada kontras bentuk pada informasi penting. Misalnya satu bentuk segitiga di antara bentuk lingkarang akan menciptakan kontras. Dekorasi geometris bisa ditempatkan di tengah pada gambar atau teks penting. 

Perbedaan Ukuran Bentuk

Bentuk yang berbeda akan semakin menonjol dengan menggunakan ukuran yang berbeda. Geometris yang digunakan menyoroti informasi penting juga harus memiliki ukuran yang paling besar sehingga menciptakan kontras.

Gambar atau Foto yang Besar

Untuk menciptakan kontras gunakan juga ukuran gambar dan foto yang besar dan ditempatkan pada titik fokus utama. Beberapa desain bisa memiliki beberapa gambar atau foto untuk mendukung informasi. Pastikan gambar utama yang memuat informasi penting memiliki ukuran besar sehingga menciptakan kontras dan menjadi titik fokus utama. 

KESIMPULAN

Dalam desain grafis ciptakan kontras elemen visual untuk meningkatkan daya tarik visual, meningkatkan keterbacaan dan memikat perhatian audiens. Kontras dapat diciptakan dengan menciptakan perbedaan warna, teks, bentuk hingga ukuran. Kontras berguna juga dalam menyoroti informasi penting dan menciptakan alur pembacaan informasi yang jelas. Pastikan menciptakan kontras yang harmonis dan tidak berantakan atau berlebihan sehingga desain menarik. 

Bagi yang membutuhkan jasa desain logo, segera hubungi kami di jasalogo.id. Kunjungi juga laman instagram jasalogo.id disini.