5 Fakta Tentang Warna Abu-Abu dan Contoh Desain Grafisnya

Spread the love

Warna dalam desain grafis memiliki peran penting dalam membuat visual terlihat menarik perhatian sekaligus mencerminkan makna tertentu. Untuk desain logo pemilihan warna seringkali dipilih untuk menciptakan tampilan elegan dan sederhana, warna netral seperti abu-abu dan hitam kerap menjadi pilihan. Warna abu-abu sendiri memiliki beberapa fakta yang dijadikan alasan untuk dipilih sebagai warna desain grafis.

5 Fakta Tentang Warna Abu-Abu dan Contoh Desain Grafisnya

Desain grafis dengan warna abu-abu ini akan memiliki tampilan netral, sederhana dan elegan, sehingga banyak digunakan untuk desain logo. Logo yang memiliki warna abu-abu biasanya digunakan untuk logo perusahaan, brand fashion hingga logo cafe. Pemilihan warna abu-abu tidak hanya karena tampilan elegan dan sederhana tetapi juga mempertimbangkan beberapa maknanya.

5 FAKTA TENTANG WARNA ABU-ABU

Warna abu-abu ini adalah warna kombinasi hitam dan putih yang berada di antara keduanya. Namun Warna ini juga memiliki beberapa variasi yang dicampurkan dengan beberapa warna aksen lain. Variasi warna abu-abu dapat dimanfaatkan untuk menciptakan visual dan nuansa yang berbeda dalam desain.

Read More
jasa-desain-logo-satu-hari-jadi

Mengasosiasikan Ketenangan dan Kesejukan 

Secara umum warna abu-abu dapat mengasosiasikan ketenangan dan kesejukan ketika digunakan. Warna abu-abu dalam dunia desain termasuk warna netral yang aman untuk digunakan dalam menciptakan visual harmonis. Jika desian ingin menciptakan kesan tenang dan damai dalam desain grafis bisa menggunakan warna abu-abu.

Penggunaan warna yang bisa memberikan efek yang menyejukkan dan ketenangan ini terkadang untuk menggambarkan suasana mendung dan hujan. Warna abu-abu ini sering dipilih untuk menciptakan tampilan mewah dan elegan. Dikombinasikan dengan warna lain akan membantu menciptakan kedalaman visual terutama dengan warna gelap lainya. 

Produktivitas dan Efisiensi dalam Dunia Bisnis

Pada era modern ini warna abu-abu cukup populer digunakan untuk berbagai kebutuhan termasuk desain interior, desain website hingga desain logo perusahaan. Dalam dunia bisnis warna abu-abu menciptakan sugesti yang membantu karyawan untuk fokus. Warna yang kalem ini tidak akan membuat mata manusia cepat lelah.

Tidak heran warna ini banyak menjadi pilihan untuk berbagai warna desain grafis seperti desain website dan aplikasi sehingga memberikan kenyamanan pengguna. Penggunaan warna ini akan membantu produktivitas karyawan dalam bekerja karen menciptakan fokus tanpa terdistraksi warna mencolok. 

Baca juga: Kapan Harus Menggunakan Warna Gelap dalam Desain Grafis

Tren dalam Dunia Fashion

Warna abu-abu tidak hanya populer dalam dunia desain grafis tetapi pada dunia fashion juga. Pakaian dengan warna abu-abu dapat menciptakan kesan trendy dan stylish. Kombinasi warna pakaian abu-abu dengan warna lainnya juga termasuk pilihan yang aman untuk terlihat fashionable. 

Dalam dunia fashion warna abu-abu tidak hanya digunakan untuk warna pakaian tetapi juga warna untuk desain logo. Logo fashion juga banyak menggunakan warna abu-abu selain hitam karena memperlihatkan tampilan elegan. Warna abu-abu juga bisa digunakan sebagai warna identitas merek brand fashion untuk berbagai jenis desain sehingga brand berkesan luxury dan elegan. 

Desain Logo Photography & Videography Keren

Warna abu-abu juga seringkali menjadi pilihan favorit selain hitam untuk menciptakan desain logo yang berkesan elegan, sederhana dan mewah. Bentuk logo sederhana dengan warna abu-abu akan membantu mempertahankan bentuk logo dan menciptakan konsistensi. Logo berwarna abu-abu akan mudah beradaptasi dalam berbagai media dan ukuran. 

Selain karena tampilan yang elegan dan sederhana, pemilihan warna abu-abu juga untuk merepresentasikan tenang, netral, serius, stabil, praktis dan keadilan. Pemilihan warna abu-abu untuk logo kerap dipilih untuk logo perusahaan, logo fashion, kecantikan hingga logo brand teknologi. Untuk logo perusahaan, warna abu-abu dapat mengasosiasikan bisnis yang berkesinambungan dan profesional. 

Memiliki Banyak Variasi Warna

Warna abu-abu yang berada dalam warna hitam dan putih ini memiliki banyak variasi. Tidak seperti yang kamu kira warna abu-abu hanya memiliki shade gelap atau sedikit putih. Beberapa variasi abu-abu memiliki sedikit aksen warna hijau, biru dan krem.

Variasi warna abu-abu dapat digunakan untuk menciptakan visual yang lebih menarik. Perbedaan shade abu-abu akan menciptakan visual yang tidak membosankan. Gunakan variasinya sesuai dengan kebutuhan sehingga menciptakan tampilan harmonis.

Baca juga: 7 Kombinasi Warna Cerah Untuk Desain Grafis

TIPS MENGGUNAKAN WARNA ABU-ABU

Untuk menggunakan warna abu-abu dalam desain grafis pertimbangkan beberapa hal ini agar efektif:

Kombinasikan dengan Warna Cerah

5 Fakta Tentang Warna Abu-Abu dan Contoh Desain Grafisnya

Untuk menggunakan warna abu-abu dengan warna lain, hindari mengkombinasikannya dengan warna gelap karena akan membuat desain kurang mencolok. Kombinasikan dengan warna cerah agar elemen dengan warna abu-abu akan mudah terlihat jelas.

Biasanya desain logo abu-abu akan dikombinasikan dengan latar belakang cerah agar logonya jelas. Desain logo warna abu-abu juga bisa dikombinasikan dengan warna cerah agar terlihat harmonis. Tidak hanya pada logo pada desain ilustrasi warna abu-abu akan harmonis jika dikombinasikan dengan warna cerah. 

Pilih Font yang Cocok dengan Warna Abu-abu

5 Fakta Tentang Warna Abu-Abu dan Contoh Desain Grafisnya

Penggunaan warna abu-abu juga sering digunakan untuk meningkatkan keterbacaan teks dalam desain. Teks dengan warna netral akan lebih mudah terbaca daripada dengan warna lainnya baik untuk desain logo, poster atau infografis. Selain warna hitam, warna abu-abu bisa menjadi pilihan untuk warna teks agar mudah terbaca.

Biasanya untuk desain logo warna abu-abu akan cocok dengan font kaku, formal dan bersih seperti sans serif. Font sans serif dengan warna abu-abu akan terlihat cocok dan membantu teks terbaca dengan baik. Kombinasi font sans serif dan wara abu-abu banyak ditemui dalam desain logo, desain website dan poster event festival. 

Baca juga: Apa Fungsi Utama Logo dalam Membangun Brand?

Gunakan untuk Menciptakan Logo yang Fleksibel dan Versatile

Untuk menggunakan warna abu-abu biasnaya mempertimbangkan juga kemampuan warna untuk membuat logo yang fleksibel dan mudah beradaptasi. Warna abu-abu bisa membantu desain logo yang memiliki bentuk sederhana sehingga logo mudah digunakan. Logo warna abu-abu akan lebih mudah untuk beradaptasi dalam berbagai ukuran dan media.

Jika ingin logo brand fleksibel dan versatile gunakan warna abu-abu bisa menjadi pilihan alternatif. Terkadang logo utama bisa memiliki warna lain, namun ada variasi warna abu-abu yang bisa digunakan untuk lebih fleksibel dalam berbagai latar. Pilih warna abu-abu yang cocok dengan citra merek. 

Gunakan sebagai Outline atau Bayangan Gambar

Warna abu-abu juga digunakan sebagai warna garis luar untuk teks dan gambar agar terlihat semakin jelas. Teks dengan outline abu-abu akan membantu meningkatkan keterbacaan, biasanya digunakan pada desain poster dan desain kemasan. Warna abu-abu juga banyak digunakan sebagai warna efek bayangan untuk menghasilkan bayangan yang lembut. 

Bayangan untuk teks dan gambar dengan warna abu-abu akan membantu menciptakan kedalaman visual dan efek dramatis. Daripada warna lain, warna abu-abu akan membantu menciptakan efek bayangan yang terlihat lebih realistis.

KESIMPULAN

Warna netral seperti abu-abu ketika digunakan dalam desain grafis dapat menciptakan tampilan desain yang sederhana, modern dan tenang. Pemilihan warna abu-abu seringkali dikaitkan dengan tampilan elegan, makna yang tenang dan damai. Seringkali penggunaan warna abu-abu ini digunakan untuk logo, warna teks dan ilusttrasi lainnya yang ingin tampil sederhana. Penggunaan warna abu-abu juga bisa memanfaatkan variasi warna abu-abu yang beragam agar terlihat menarik. 

Bagi yang membutuhkan jasa desain logo, segera hubungi kami di jasalogo.id. Kunjungi juga laman instagram jasalogo.id disini.