Warna desain logo yang menggunakan warna cerah akan efektif menarik perhatian daripada pilihan warna lainnya. Pemilihan warna cerah seperti oranye biasanya juga mempertimbangkan makna psikologi dan kesesuaian jenis bisnis. Untuk desain logo warna oranye bisa membuat logo tampil lebih mencolok dan merepresentasikan keceriaan hingga masa muda.
Warna yang cerah ini ketika digunakan dalam logo bisa merepresentasikan beberapa makna tidak keceriaan. Penggunaan warna harus disesuaikan dengan karakter atau citra yang ingin dibangun oleh merek. Variasi warna oranye juga beragam dan bisa dikombinasikan dengan berbagai warna dalam desain logo agar tampil harmonis.
Ada tiga hal yang harus dipahami ketika ingin menggunakan warna oranye untuk desain logo, yaitu:
Warna Oranye adalah Warna Cahaya yang Nampak
Meski termasuk warna cerah yang mudah terlihat dalam berbagai jenis perangkat digital yang berbeda warna oranye bisa memiliki kecerahan yang berbeda. Pada skema warna yang berbeda tampilan warna oranye bisa berubah, pertimbangkan skala warna yang digunakan agar fleksibel.
Warna Sekunder
Oranye ini adalah termasuk warna sekunder yang diciptakan dari kombinasi warna merah dan kuning. Tingkat kecerahan warna oranye bergantung pada tingkat kecerahan warna merah dan oranye. Dengan mengubah value atau saturasi warna primer dapat memengaruhi hasil warna oranye.
Tampak Beberapa pada Skala Berbeda
Sebenarnya beberapa warna memang akan tampil beda pada desain cetak dan desain digital. Hal ini dipengaruhi oleh penggunaan skala desain yang berbeda yaitu CMYK dan RGB. Kedua skala warna bisa menghasilkan tampilan warna oranye yang berbeda sehingga perlu disesuaikan kebutuhan.
MAKNA PSIKOLOGI WARNA ORANYE
Ketika memilih warna oranye untuk desain logo, perhatikan makna psikologi1 yang diciptakan dari warna ini. Warna oranye cukup efektif membuat logo lebih menarik perhatian karena menggunakan warna cerah. Tidak heran banyak brand food and beverage menggunakan warna oranye.
Kreativitas
Dalam desain logo warna oranye juga bisa merepresentasikan brand yang kreatif dan inovatif. Biasanya penggunaan beberapa warna oranye yang vibrant akan bisa mencerminkan brand yang kreatif. Secara psikologi warna oranye bisa menstimulus audiens untuk menciptakan kreativitas.
Biasanya warna oranye digunakan untuk warna logo bisnis craft atau handmade sehingga merepresentasikan kreativitas. Untuk logo kue atau dessert handmade juga bisa mencerminkan kreativitas dan inovasi.
Hangat
Warna yang merupakan campuran warna oranye dan merah ini akan memiliki kesan hangat. Untuk itu penggunaan warna oranye banyak dipilih untuk food and beverage, karena bisa mencerminkan kesna hangat.
Variasi warna hangat bisa membuat brand makanan bisa menarik perhatian dan menggugah selera. Pada brand makanan warna oranye bisa dikombinasikan dengan warna merah atau kuning. Saturasi atau value yang menarik bisa menciptakan tampilan brand berkesan hangat.
Menarik Perhatian
Saturasi warna oranye yang dibuat cerah akan tampil atraktif dan mencolok. Logo atau brand dengan warna oranye akan efektif terlihat lebih menonjol dibandingkan warna dingin atau warna netral. Jika sebuah desain menggunakan warna oranye cerah akan sangat sulit untuk menghindari fokus pada elemen desain warna oranye.
Tidak hanya sebagai warna utama dalam desain tetapi sebagai warna highlight atau aksen warna ini akan membuat elemen terlihat lebih mencolok. Pada desain elemen oranye sebagai aksen bisa dikombinasikan dengan warna merah atau warna netral.
Sugesti Rasa Lapar dan Haus
Warna oranye juga termasuk warna natural untuk buah dan sayuran, ada banyak sayuran sna bias egar dengan warna oranye. Sehingga tidak heran banyak digunakan dalam desain logo atau brand makanan dan minuman.
Desain logo untuk bisnis buah dan minuman dengan warna oranye akan mensugestikan rasa segar dan fresh. Untuk brand makanan warna oranye bisa mensugestikan rasa lapar dan bisa menggugah selera.
Berkesan Ceria
Warna oranye dengan variasi warna yang cerah dan mencolok akan efektif merepresentasikan energi, kebahagiaan dan kesegaran. Pada desain logo warna oranye tidak hanya disesuaikan dengan jenis bisnis atau produk tetapi identitas merek.
Logo dengan warna oranye bisa merepresentasikan karakter brand yang berenergi, semangat dan bahagia. Tidak heran ada banyak logo anak-anak, dan bisnis pet shop yang menggunakan warna oranye untuk merepresentasikan kebahagiaan dan keceriaan.
Membangun Koneksi atau Kerjasama
Penggunaan warna oranye untuk logo perusahaan sering dikaitkan dengan koneksi atau kerjasama. Dalam logo perusahaan warna oranye dapat mencerminkan brand yang terbuka untuk kerjasama atau kolaborasi. Warna oranye bisa merepresentasikan kerjasama atau koneksi tanpa dibatasi oleh komunikasi.
Warna oranye yang tampil bold atau tua dapat terlihat relevan dengan citra perusahaan yang profesional. Penggunaan warna oranye banyak digunakan untuk logo perusahaan untuk merepresentasikan kerjasama dan kolaborasi. Pada logo perusahaan warna oranye banyak dikombinasikan dengan warna lainnya.
Baca juga: 5 Kombinasi Font untuk Desain Elegan dan Mewah
7 DESAIN LOGO ORANYE DARI BERBAGAI BIDANG BISNIS
Warna kombinasi kuning dan merah ini memiliki banyak sekali makna psikologi yang berbeda untuk jenis kebutuhan yang berbeda. Penggunaan desain logo berwarna oranye ini bisa untuk merepresentasikan berbagai makna dan jenis bisnis yang berbeda. Berikut beberapa contoh logo warna oranye:
Desain Logo Qamil

Warna oranye dalam desain logo tersebut terlihat dominan karena digunakan pada ukuran ikon yang paling besar. Dalam logo tersebut warna oranye digunakan pada bentuk shapes organik sebagai latar teks nama brand. Warna oranye terlihat harmonis dikombinasikan dengan warna kuning dan hijau dalam brand minyak goreng tersebut.
Teks yang berwarna putih pada latar belakang warna oranye membuat teks memiliki keterbacaan yang baik. Penggunaan warna oranye untuk brand minyak goreng sangat cocok karena merepresentasikan minyak dan menciptakan kesan hangat.
Desain Logo Dinamiz

Logo tersebut menggunakan warna oranye yang sedikit lebih gelap sehingga tampil lebih menonjol. Desain logo Dinamiz tersebut hanya menggunakan warna oranye untuk ikon logo dan warna teks membuatnya terlihat sederhana.
Penggunaan jenis font tebal yang bersih dan kaku membuat warna oranye yang sedikit gelap terlihat menonjol. Ikon logo yang menggunakan inisial huruf sederhana juga tampak lebih jelas dan menarik perhatian.
Desain Logo Lifting Specialist

Logo tersebut mengkombinasikan warna oranye dengan warna hitam dan putih sehingga menciptakan logo yang harmonis. Logo tersebut terlihat cocok merepresentasikan usaha lifting karena merepresentasikan warna alat berat. Untuk digunakan dalam desain logo warna oranye bisa dikombinasikan dengan warna netral.
Warna oranye membuat ikon logo tersebut lebih menarik daripada jika logo hanya menggunakan warna hitam atau putih. Penggunaan warna oranye tua membuat logo memiliki kontras yang baik pada latar belakang warna putih.
Baca juga: 6 Desain Logo dengan Negative Space Menarik
Desain Logo dr. Tails

Pada desain logo penggunaan warna oranye tidak harus dominan tetapi juga bisa dikombinasikan dengan warna lain. Warna oranye juga bisa menjadi aksen yang membuat elemen tertentu lebih mencolok seperti pada logo dr. Tails tersebut. Logo tersebut mengkombinasikan warna hijau teal, kuning, oranye dan abu-abu.
Pada desain logo kombinasi warna oranye dengan sesama warna cerah akan merepresentasikan kesan ceria dan bahagia seperti pada brand tersebut. Meski hanya digunakan sebagai warna aksen, warna oranye membuat elemen terlihat lebih mencolok dibandingkan dengan warna lainnya.
Desain Logo Al Paca

Pada desain logo untuk bisnis fashion, warna oranye bisa merepresentasikan kebahagiaan dan kreativitas. Warna oranye yang cerah akan efektif membuat brand tampil lebih mencolok dan efektif menarik perhatian konsumen.
Meski umum digunakan untuk desain logo makanan, pada logo fashion ini akan efektif membuat brand tampil beda dan unik. Penggunaan warna oranye yang dominan pada logo tersebut akan efektif membuat logo mudah terlihat.
Baca juga: Desain Logo Kopi Sejuta Mimpi
Desain Logo PT Tri Amerta Selaras

Pada desain logo perusahaan warna oranye tersebut terlihat menciptakan kesan profesional dan formal. Warna oranye yang dalam logo tersebut menggunakan jenis oranye bold sehingga terlihat tajam.
Saturasi warna oranye yang tidak terlalu light tersebut cocok dengan font tebal dan ikon inisial geometris. Warna oranye dalam logo perusahaan bisa digunakan untuk merepresentasikan kerja sama dan kolaborasi.
Desain Logo Rasbara

Warna oranye yang tampak cerah dan segar ini juga sering merepresentasikan buah-buahan. Tak hanya untuk logo makanan, warna oranye juga banyak merepresentasikan brand minuman segar. Pada logo tersebut warna oranye yang kemerahan digunakan untuk merepresentasikan buah kesemek pada logo buah kesemek.
Warna oranye tampak menonjol dan membuat logo menarik perhatian sekaligus merepresentasikan kesegaran. Penggunaan warna oranye untuk brand minuman tersebut dapat menciptakan sugesti segar dan haus yang bisa memikat konsumen.
KESIMPULAN
Dalam desain logo warna oranye dapat merepresentasikan beberapa makna seperti kebahagiaan, kerjasama, kreativitas dan kesegaran. Warna oranye bisa digunakan untuk berbagai bidang bisnis mulai dari fashion, food and beverage, hingga logo perusahaan. Pemilihan warna ini berdasarkan jenis bisnis, pesan merek hingga tujuan yang ingin dicapai oleh brand.
Bagi yang membutuhkan jasa desain logo, segera hubungi kami di jasalogo.id. Kunjungi juga laman instagram jasalogo.id disini.
- Suleman, Aamina. (2017). Color Psychology Of Orange Logos: Guide For Branding Noobs. Zillion Designs. https://www.zilliondesigns.com/blog/color-psychology-orange-logos/amp/ ↩︎