Rekomendasi Palet Warna Monokrom Minimalis untuk Desain

Spread the love

Warna desain memiliki peran penting untuk menarik perhatian mata audiens dengan cepat. Untuk itu palet warna harus harmonis dengan dipilih kombinasi warna yang menarik, termasuk menggunakan skema warna. Skema warna monokrom, memiliki palet warna yang sama sehingga bisa menjadi pilihan untuk menciptakan visual yang minimalis. 

Warna monokrom terdiri dari kombinasi warna dari warna yang sama dengan berbagai variasi kecerahan yang berbeda. Satu warna yang sama ini akan membuat palet warna lebih mudah harmonis dan menciptakan visual yang minimalis. Seringkali kombinasi warna monokrom, dimulai dari variasi paling cerah hingga warna gelap. 

JENIS DESAIN YANG MENGGUNAKAN WARNA MONOKROM MINIMALIS

Palet warna monokrom bisa digunakan untuk berbagai kebutuhan desain grafis, biasanya palet ini akan menciptakan tampilan yang minimalis, elegan dan sederhana. Penggunaan warna monokrom sering digunakan untuk jenis yang:

Read More
jasa-desain-logo-satu-hari-jadi
  • Kesederhanaan
  • Konsistensi Visual
  • Kekuatan Emosi

Umumnya palet ini akan memiliki satu warna utama, yang kemudian dibedakan kecerahannya. Warna akan divariasikan nuansanya seperti tone, tint dan shade sehingga menciptakan variasi yang harmonis. Warna monokrom akan menciptakan tampilan desain yang elegan dan bersih. Berikut beberapa contoh penggunaan warna monokrom untuk desain:

Desain Logo Minimalis

Pada desain logo, warna monokrom dapat digunakan untuk jenis logo yang memiliki desain sederhana. Warna monokrom bisa menciptakan efek gradasi dan efek nyata pada bentuk logo yang sederhana. Palet warna monokrom bisa menciptakan logo yang minimalis, sederhana, serbaguna, dan mudah digunakan untuk berbagai media. 

Warna monokrom bisa digunakan untuk menciptakan efek gradasi atau bayangan, tetapi juga untuk membuat logo memiliki visual yang lebih halus. Pada desain logo biasanya tidak banyak menggunakan warna agar tidak berlebihan. 

Desain Branding Minimalis

Gaya minimalis akan harmonis dengan menggunakan palet warna monokrom yang juga minimalis. Desain branding dengan palet monokrom akan mudah menciptakan konsistensi visual. Warna monokrom juga cocok untuk mencerminkan style desain modern yang bersih. 

Branding minimalis dengan warna monokrom akan cocok untuk jenis brand seperti fashion, skincare dan teknologi. Warna yang sederhana membuat berbagai jenis desain akan tampil konsisten dan mudah digunakan pada berbagai media. Palet warna untuk menciptakan kesan eksklusif pada brand karena sederhana dan elegan. 

Baca juga: Rekomendasi Palet Warna untuk Desain Konten Musim Gugur

Desain Website

Palet warna monokrom yang minimalis akan membuat desain website mudah dibaca dan digunakan oleh pengguna. Fitur dan informasi akan mudah terbaca dan ditemukan daripada yang menggunakan warna-warna kontras. Warna monokrom akan membuat desain website memiliki visual yang nyaman untuk pengguna. 

Pengguna akan lebih mudah untuk fokus pada konten tanpa gangguan visual karena memiliki warna yang minimalis. Website perusahaan atau untuk brand kecantikan akan tampil elegan dengan palet warna monokrom. 

Desain Editorial dan Fotografi

Penggunaan warna monokrom juga sering digunakan untuk desain editorial dan fotografi agar menciptakan kesan minimalis. Desain editorial memiliki banyak teks daripada gambar sehingga harus memiliki visual yang sederhana. Untuk itu penggunaan warna yang berlebihan bisa mengganggu keterbacaan informasi penting dalam desain. 

Desain majalah, buku dan untuk kebutuhan fotografi bisa menggunakan skema warna monokrom yang sederhana. Palet monokrom pada desain katalog atau majalah fashion akan memberikan visual menarik tetapi tidak mengganggu audiens yang sedang membaca. 

Kemasan Produk Mewah

Warna monokrom juga digunakan jenis desain grafis yang ingin tampil mewah. Kombinasi warna yang halus dan harmonis bisa menciptakan tampilan yang elegan. Produk mewah bisa menggunakan warna monokrom untuk menciptakan kemasan produk yang mewah dan sederhana. 

Beberapa produk yang cocok dengan warna monokrom seperti produk jam tangan, perhiasan dan parfum. Gaya desain kemasan mewah akan memiliki desain sederhana, warna monokrom akan mendukung tampilan yang mewah dan elegan. 

Baca juga: Gaya Desain Logo untuk Bisnis Interior dan Arsitektur

REKOMENDASI PALET WARNA MONOKROM

Variasi kecerahan warna monokrom bisa tercipta dengan mengurangi atau menambahkan kecerahan. Variasi warna juga dapat diciptakan dengan mencampurkan warna utama dengan warna putih, abu-abu dan hitam. Berikut rekomendasi palet warna monokrom yang menciptakan kesan minimalis dan harmonis:

Thundra Glow

Palet warna ini memiliki kombinasi dari berbagai variasi warna coklat muda atau beige dari yang agak gelap hingga ke terang. Pada dasarnya warna tersebut memang memiliki visual yang kalem dan lembut. Seringkali ditemui untuk desain minimalis atau kombinasi warna netral. 

Warna monokrom dari warna coklat muda pastel tersebut terlihat minimalis dan elegan. Warna soft dan muted tones ini bisa menciptakan desain grafis yang elegan dan mewah. Brand akan memiliki kesan tenang, handal dan sederhana, biasanya cocok untuk brand kosmetik, skincare dan interior. 

Night Dream

Rekomendasi Palet Warna Monokrom Minimalis untuk Desain

Daripada kesan monokrom, warna ini lebih memiliki tampilan seperti warna analog, karena mengkombinasikan warna biru gelap, ungu dan merah pastel. Warna monokrom ini menggunakan satu warna utama yaitu ungu gelap. Warna ungu paling gelap memiliki aksen warna biru karena berdekatan dengan warna biru. 

Palet tersebut bisa menciptakan desain yang berkesan bold, elegan dan mewah. Kombinasi warna monokrom ungu akan memberikan kesan mewah dan brand yang premium. Warna ini bisa digunakan untuk kemasan produk mewah seperti parfum, kosmetik dan jam tangan. 

Baca juga: Penggunaan Warna Biru dan Merah dalam Desain Logo Mencolok

Ocean Breeze

Palet warna monokrom yang minimalis ini menggunakan satu warna hijau utama dan divariasikan kecerahannya. Warna hijau teal menciptakan kesan desain yang fresh, tenang dan alami. Palet tersebut bisa digunakan untuk jenis desain logo brand organik atau branding desain kesehatan. 

Warna hijau sering digunakan untuk merepresentasikan warna alam dan lingkungan. Kombinasi beberapa warna hijau terlihat segar dan cocok untuk warna brand minuman yang segar. 

Autumn Glow

Rekomendasi Palet Warna Monokrom Minimalis untuk Desain

Palet monokrom ini terlihat hangat, nyaman dan cozy karena mengambil inspirasi tema autumn. Warna autumn tersebut menggunakan warna utama oranye sebagai ciri khas warna musim gugur. Palet tersebut mengkombinasikan warna oranye terang, oranye tua hingga variasi yang gelap. 

Kombinasi warna-warna oranye terlihat harmonis dan hangat, bisa mencerminkan brand yang ramah dan hangat. Palet warna monokrom tersebut bisa digunakan untuk warna brand makanan dan brand bakery. 

Lavender Dream

Rekomendasi Palet Warna Monokrom Minimalis untuk Desain

Berbeda dengan night dream yang, memiliki warna aksen biru dan merah muda, palet ini terdiri dari warna ungu berbagai nuansa. Warna monokrom ini juga tampil minimalis karena mengkombinasikan ungu gelap, terang hingga ungu pastel. Kombinasi ini juga bisa menciptakan desain yang berkesan mewah, elegan dan feminim. 

Kombinasi warna ungu yang terlihat kaya dan lavender yang halus menciptakan kesan magical. Tak heran banyak sampul buku novel fantasi menggunakan gradasi warna ungu yang lembut. Palet ini juga akan menciptakan kesan elegan pada kemasan skincare dan kosmetik. 

KESIMPULAN

Palet warna monokrom yang terdiri dari satu warna utama dengan berbagai variasi tint, tone dan shade akan menciptakan visual harmonis. Kombinasi warna monokrom bisa digunakan untuk berbagai desain minimalis dan sederhana baik itu logo, kemasan hingga website. Warna monokrom juga dipilih karena mudah untuk konsisten dan harmonis dengan berbagai kebutuhan desain. 

Bagi yang membutuhkan jasa desain logo, segera hubungi kami di jasalogo.id. Kunjungi juga laman instagram jasalogo.id disini.