Elemen-elemen untuk Merancang Visualisasi dengan Menarik

Desain umumnya dimanfaatkan untuk memvisualisasikan sesuatu ke dalam bentuk visual yang menarik. Pesan, informasi atau konsep tertentu yang diubah kedalam bentuk visual yang menarik akan jauh lebih efektif untuk dipahami audiens. Untuk merancang visualisasi yang memikat dan menarik bisa memanfaatkan elemen-elemen desain yang sesuai kebutuhan.

Konsep atau informasi yang kompleks dapat disederhanakan dengan visualisasi yang menarik. Audiens juga cenderung lebih mudah paham pada desain visual daripada materi yang penuh tulisan. Memvisualisasikan sesuatu kedalam desain memikat akan lebih efektif menyampaikan pesan atau informasi.

Desain visual yang menarik juga memberikan pengalaman menyenangkan bagi pengguna dan desain antarmuka yang memudahkan akses. Perancangan visualisasi dari informasi tertentu melibatkan grafik, gambar, warna dan tata letak. Ini akan menciptakan kesan yang kuat pada audiens.

Read More
jasa-desain-logo-satu-hari-jadi

Beberapa Elemen-elemen Desain untuk Merancang Visualisasi

Dalam merancang desain visualisasi dari suatu pesan atau informasi ini melibatkan elemen-elemen dalam desain. Berikut ini beberapa elemen-elemen visualisasi yang bisa dimanfaatkan untuk menarik perhatian dan efektif menyampaikan pesan:

Grafik dan Ilustrasi

Elemen-elemen untuk Merancang Visualisasi dengan Menarik

Untuk memvisualisasikan sesuatu menggunakan grafik dan ilustrasi dapat membuat informasi yang kompleks lebih sederhana. Misalnya data tentang suatu penelitian yang banyak dapat disederhanakan ke dalam bentuk grafik yang menarik. Penggunaan grafik seperti tabel, circle chat, bar chart dan lainnya akan memudahkan audiens memahami datanya.

Sementara gambar ilustrasi dapat digunakan untuk memvisualisasikan suatu keadaan atau kegiatan dengan gambar yang interaktif. Misalnya untuk keperluan menjelaskan langkah-langkah dapat menggunakan gambar yang memvisualisasikan gerakan atau caranya. Audiens akan lebih mudah memahami gambar visual daripada teks yang panjang.

Baca juga: Jenis Kreativitas Desain Ilustrasi untuk Beragam Kebutuhan

Warna

Elemen-elemen untuk Merancang Visualisasi dengan Menarik

Warna berperan penting dalam membuat gambar visualisasi lebih menarik perhatian. Pemilihan warna yang tepat pada sebuah gambar atau grafik akan meningkatkan daya tarik audiens. Perpaduan warna yang menarik akan menciptakan nuansa tertentu, memandu perhatian audiens dan membangun identitas merek yang kuat.

Warna untuk memvisualisasikan suatu informasi harus dipilih sesuai kebutuhan dan disesuaikan dengan pesannya. selain itu warna berguna untuk membedakan elemen-elemen visual pada gambar untuk visualisasi.

Tata Letak (Layout)

Gambar yang digunakan untuk memvisualisasikan suatu informasi atau pesan biasanya menggunakan beberapa elemen desain. Penting pula mengatur tata letak atau layout dengan menarik agar terlihat harmonis dan memudahkan keterbacaan. Tata letak elemen yang untuk desain yang memvisualisasikan suatu informasi haruslah terlihat estetis dan memberikan kemudahan audiens memahami pesan.

Tipografi

Elemen-elemen untuk Merancang Visualisasi dengan Menarik

Desain visualisasi juga menggunakan teks atau tulisan meskipun dalam jumlah kata atau kalimat yang terbatas karena fokus pada gambar visual. Untuk desain yang mengutamakan tampilan visual tipografi harus berfokus pada pemilihan gaya yang unik dan menarik. Meskipun agak sulit dibaca tidak masalah, karena fokus utama ada pada gambar atau grafik. Ukuran, jenis huruf dan penataannya dapat memengaruhi karakter visual yang diciptakan.

Animasi

Dalam bentuk desain yang interaktif dan bisa bergerak, untuk menjelaskan konsep yang kompleks visualisasi dalam bentuk animasi dapat menarik perhatian. Gambar yang bergerak lebih efektif untuk menjelaskan informasi yang kompleks, sembari memberikan contoh langsung dengan gerakan. Penggunaan animasi juga memungkinkan untuk ditambah audio yang menjelaskan gambar visual. Audiens dapat dengan lebih mudah paham dan tertarik akan suatu informasi.

Animasi yang berupa video pendek dapat digunakan menjelaskan konsep atau teori yang kompleks dengan menarik. Adanya visualisasi nyata dari informasi yang disajikan membuat audiens bisa lebih mudah mencerna informasi. Selain itu animasi juga bisa berupa gif pendek yang menarik, gambar dalam bentuk gif yang digunakan pada desain akan interaktif menyampaikan pesan.

Fotografi dan Gambar

Penggunaan foro untuk menjelaskan sesuatu dengan contoh visualisasi nyata juga akan semakin menarik. Gambar yang digunakan harus relevan dengan yang dijelaskan dalam desain. Penggunaan gambar desain yang memvisualisasikan sesuatu dapat memberikan konteks visual, menangkap suasana dan meningkatkan daya tarik.

Baca juga: Gambar Stok: Sumber Berkualitas untuk Desain dan Konten

Simbol dan Piktogram

Mendesain untuk visualisasi informasi tertentu dapat menambahkan simbol-simbol dan piktogram akan berguna mendukung pesan. Gambar piktogram yang sederhana dan simbol yang jelas akan membantu menjelaskan pesan dengan singkat dan efektif. Audiens cenderung bisa lebih memahami simbol yang jelas dan piktogram daripada teks yang panjang.

Simbol-simbol dapat menjelaskan suatu informasi dalam bentuk sederhana dan mudah untuk dipahami. Gunakan simbol yang sudah familiar dalam keseharian untuk memudahkan desain dipahami oleh audiens secara umum.

Efek Visual

Merancang visualisasi yang efektif menyampaikan informasi bisa dengan memberikan efek visual yang menarik. Ada banyak efek visual dalam dunia desain yang bisa dimanfaatkan untuk mendukung tampilan desain. Elemen-elemen visual yang digunakan seperti teks, simbol, atau grafik akan lebih mencolok dengan menambahkan efek visual yang tepat.

Efek visual yang bisa ditambahkan untuk membuat tampilan elemen semakin menarik seperti efek bayangan, gradien, overprint hingga distorsi. Penggunaan efek ini akan memberikan tampilan desain lebih menarik dan berdimensi.

Penggunaan Ruang dengan Bijak

Dalam menciptakan desain visualisasi dari informasi yang kompleks, biasanya akan membutuhkan elemen yang agak banyak. Untuk itu penting mengatur penataan elemen dengan bijak agar menciptakan tampilan yang menarik perhatian. Tata letak elemen pada suatu ruang desain dapat memberikan fokus pada elemen utama.

Penting juga untuk memberikan ruang negatif dengan memberikan jarak yang cukup antar elemen. Hal ini agar desain tidak terlalu penuh dan bisa membuat audiens fokus pada informasi penting. Usahakan untuk menggunakan elemen seminimal mungkin meskipun desain berisi informasi yang kompleks, agar desain tidak terlihat terlalu penuh.

Baca juga: Pentingnya Ruang dalam Desain Grafis: Ruang Positif dan Negatif

KESIMPULAN

Visualisasi informasi atau pesan dapat menyederhanakan informasi yang kompleks dalam bentuk visual yang menarik. Bentuk visual ini juga memungkinkan untuk audiens bisa memahami informasi dengan mudah. Gambar visual menarik dan sederhana akan cenderung lebih mudah dipahami audiens daripada teks yang panjang. Biasanya visualisasi dari informasi yang kompleks ini digunakan dalam desain presentasi, panduan langkah, hingga konten media sosial. Untuk merancang desainnya membutuhkan beberapa elemen desain untuk visualisasi yang menarik.

Bagi yang membutuhkan jasa desain logo, segera hubungi kami di jasalogo.id. Kunjungi juga laman instagram jasalogo.id disini.

Related posts