Jenis Brand yang Cocok Memiliki Style Logo Maskulin

Spread the love

Logo maskulin kebanyakan digunakan untuk brand yang memiliki target utama laki-laki dengan style kuat dan tegas. Gaya logo maskulin biasanya digunakan untuk brand sport, barbershop atau fashion. Style logo maskulin akan memiliki kombinasi warna, tipografi dan simbol yang kuat untuk desain brandnya.

Brand maskulin akan kurang efektif jika menggunakan style desain yang ringan. Hindari menggunakan warna cerah, font yang tipis dan simbol elegan seperti bunga. Gunakan elemen-elemen yang bisa menciptakan kesan kuat dan tegas.

STYLE LOGO MASKULIN

Desain logo maskulin biasanya memiliki kesan tegas, kuat dan profesional terutama jika menggunakan elemen yang kuat. Simbol, warna dan tipografi untuk brand yang maskulin akan memiliki kesan yang kuat. Gaya maskulin biasanya ditemui pada jenis brand atau produk untuk laki-laki.

Read More
jasa-desain-logo-satu-hari-jadi

Menggunakan Simbol Tegas dan Kuat

Gaya maskulin akan tercipta dengan memilih simbol yang menciptakan kesan yang kuat dan tegas. Tidak semua simbol bisa tampil kuat, biasanya brand maskulin cocok menggunakan simbol seperti perisai, roda atau simbol hewan kuat.

Memiliki Warna Gelap

Untuk warnanya logo maskulin akan cocok menggunakan warna gelap seperti warna hitam atau warna merah gelap dan hijau gelap. Hindari menggunakan warna yang terlalu cerah agar logo menciptakan kesan maskulin. Warna gelap akan menciptakan logo yang berkesan kuat dan tegas.

Gaya Tipografi Tebal dan Tajam

Untuk menciptakan style logo yang maskulin gunakan tipografi yang tebal, tajam serta berkesan kuat. Biasanya font sans serif tebal cukup populer terutama yang menggunakan gaya font geometris. Font sans serif biasanya akan tampil semakin maskulin jika memiliki gaya huruf miring.

Baca juga: 5 Logo Kombinasi Oranye dan Hitam yang Kontras

JENIS BRAND YANG COCOK DENGAN STYLE MASKULIN

Style logo maskulin tidak akan cocok untuk semua jenis brand tetapi akan relevan untuk brand yang ingin tampil kuat, tegas dan profesional. Brand maskulin tidak harus yang memiliki target pasar laki-laki tetapi juga berguna untuk merepresentasikan kesan brand yang kuat.

Brand Otomotif dan Motor

Banyak logo otomotif dan motor yang menggunakan style logo bergaya maskulin. Gaya maskulin pada logo otomotif biasanya menggunakan tipografi tebal, tajam dan sederhana. Pada desain brand otomotif  logo akan memiliki tipografi tebal, warna gelap dan desain yang minimalis. Beberapa diantaranya menggunakan gaya huruf miring agar menciptakan kesan tegas.

Produk Grooming Pria

Gaya maskulin juga banyak digunakan untuk desain brand grooming pria seperti logo barbershop dan logo skincare untuk laki-laki. Desain logo barbershop misalnya sering menggunakan gambar maskulin seperti kumis, gunting dan tipografi tebal. Produk grooming pria yang bergaya maskulin akan relevan dengan target pasar laki-laki.

Brand Teknologi & Gadget

Gaya desain logo maskulin yang berkesan kuat akan relevan juga untuk brand teknologi dan gadget. Logo brand teknologi sering memiliki font geometris, bentuk geometris dan logo minimalis. Gaya tipografi yang tebal dan tajam akan menciptakan kesan kuat, handal dan profesional. Meski tidak memiliki target utama tidak hanya laki-laki tetapi umum, brand teknologi memiliki gaya maskulin.

Brand Olahraga & Gym

Desain logo maskulin juga relevan untuk digunakan pada desain brand olahraga dan gym. Logo gym sering menggunakan gambar barbel atau siluet orang berolahraga yang tampak atletis. Gaya desain logo sport dan gym yang maskulin sering menggunakan warna gelap dan tipografi yang sporty. Font yang tajam dan tebal akan efektif menciptakan kesan energik sesuai brand sport.

Brand Minuman Keras dan Rokok

Desain brand minuman keras dan brand rokok juga banyak yang menggunakan style logo maskulin. Brand rokok yang maskulin memiliki font tebal dan gaya desain sederhana. Biasanya menggunakan logo inisial dan wordmark dengan tipografi sederhana yang tebal.

Baca juga: 5 Palet Warna Untuk Berbagai Desain dan Branding

5 CONTOH LOGO MASKULIN

Gaya desain maskulin akan memiliki nuansa tegas, kuat, tajam dan gelap. Kombinasi elemen yang maskulin akan merepresentasikan identitas brand dengan relevan. Beberapa logo maskulin kerap ditemui pada brand seperti otomotif, fashion laki-laki hingga barbershop.

Logo Otomotif Tmoki

Jenis Brand yang Cocok Memiliki Style Logo Maskulin

Pada desain brand otomotif penggunaan gaya maskulin akan menarik perhatian target pasar laki-laki hobi dengan otomotif. Logo otomotif tersebut memiliki kesan maskulin dari penggunaan elemen simbol roda, mobil dan alat bengkel. Kombinasi simbol terkait otomotif merepresentasikan brand otomotif dengan baik.

Simbol tersebut juga menciptakan kesan maskulin sehingga cocok untuk menarik perhatian laki-laki. Gambar simbol tampak sederhana dan harmonis dengan gaya font sans serif tebal yang digunakan. Kombinasi simbol roda, font tebal dan warna hitam mendukung desain logo tampil kuat.

Logo Zidan Barbershop

Jenis Brand yang Cocok Memiliki Style Logo Maskulin

Gaya maskulin juga dapat tercipta meski logo hanya memiliki tipografi saja seperti pada logo inisial tersebut. Tipografi pada logo kombinasi inisial dan tipografi tampil maskulin karena memiliki huruf tebal. Gaya tipografi pada logo barbershop tersebut menciptakan kesan maskulin, kuat dan tegas.

Bentuk inisial yang mengkombinasikan dua huruf memiliki style geometris sehingga juga berkesan kuat. Logo barbershop yang maskulin dibentuk dari kombinasi bentuk geometris, tipografi tebal dan warna hitam putih. Kombinasi warna yang kontras dan tipografi tebal menciptakan logo barbershop yang bergaya maskulin.

Baca juga: 7 Rekomendasi Palet Warna Cerah Dan Ceria untuk Desain Brand

Logo Ko Mfo

Style Logo Fashion Warna Hitam Putih yang High-end

Logo fashion yang memiliki target pasar laki-laki juga akan relevan menggunakan font tebal dan geometris. Gaya font geometris pada desain logo fashion akan menciptakan kesan maskulin. Brand fashion perempuan terkadang menggunakan font tipis dan halus, sehingga style logo fashion laki-laki harus lebih maskulin.

Untuk itu logo tersebut menggunakan font geometris yang tajam, tebal dan tegas. Desainnya juga dikombinasikan dengan bentuk persegi agar tampil semakin kuat dan tegas. Meski sederhana, kombinasi tipografi geometris dan bentuk geometris mampu tampil maskulin.

Logo Epic Distro

Style Logo Fashion Warna Hitam Putih yang High-end

Seringkali tak hanya logo fashion khusus laki-laki, tetapi brand fashion yang memiliki fashion kasual atau streetwear terkadang memiliki gaya maskulin. Contohnya pada logo tersebut, penggunaan ikon topi, bentuk geometris dan fontnya menciptakan kesan maskulin. Tak hanya desain logo juga memiliki kesan kasual dan minimalis.

Gaya tipografi sans serif geometris semakin mendukung logo memiliki style yang maskulin dan kuat. Font geometris harmonis dengan ikon logo sederhana dan bersih. Warna hitam putih juga semakin menegaskan bentuk logo agar tampil maskulin.

Logo Auto 99

Branding bisnis terkait otomotif atau spare part akan relevan memiliki style maskulin dibandingkan style elegan yang halus. Gaya maskulin akan merepresentasikan brand otomotif yang handal, kuat dan profesional. Logo otomotif tersebut menggunakan style tipografi tebal dan bergaya huruf miring.

Font geometris yang digunakan semakin mendukung logo untuk tampil maskulin. Desain logo tersebut juga memiliki siluet mobil sederhana pada bagian atas tipografi. Kombinasi simbol dan tipografi pada logo tersebut mencerminkan logo otomotif dengan nuansa maskulin.

KESIMPULAN

Tipografi tebal dikombinasikan dengan warna gelap akan menciptakan logo maskulin yang tegas dan kuat. Simbol yang kuat seperti siluet hewan singa, roda, atau barbel akan merepresentasikan kesan maskulin pada logo. Pastikan untuk menggunakan style logo maskulin sesuai kebutuhan citra brand agar relevan dan menarik.

Bagi yang membutuhkan jasa desain logo, segera hubungi kami di jasalogo.id. Kunjungi juga laman instagram jasalogo.id disini.

Related posts