Strategi Desain Banner untuk Promosi – Banner sudah menjadi hal yang sangat sering kita jumpai, bukan? Di era yang semakin canggih ini, ada berbagai macam media promosi yang bisa Anda manfaatkan, salah satunya adalah banner itu sendiri yang bisa Anda gunakan untuk mempromosikan bisnis. Nah, untuk
Untuk placement banner dapat Anda tempatkan pada beragam jenis lokasi baik di luar maupun dalam ruangan. Lokasi tersebut diantaranya gerai, mall, perkantoran, booth bazar, dan lain sebagainya.
Maka dari itu, sobat jasalogo.id terkait perannya sebagai media promosi, desain banner yang Anda buat harus dapat menarik agar banyak mengundang perhatian audiens.
Selain harus menarik, ukuran banner yang sangat beragam dapat Anda isi dengan konten promosi sesuai kebutuhan.
Lalu, bagaimana strategi desain banner untuk promosi?
Berikut adalah strategi desain banner untuk promosi yang jasalogo.id hadirkan hanya untuk Anda!
LOGO/ IDENTITAS BRAND DI ATAS
Pertama adalah posisi logo Anda, sobat! Nah, apabila Anda berniat memperkenalkan bisnis kepada khalayak ramai, maka Anda bisa menempatkan logo, identitas brand, serta tagline pada bagian atas banner.
Sehingga bagaimana? Bisnis tersebut akan mudah dikenali oleh audiens Anda. Peletakan pada bagian atas cenderung menjadi posisi yang pertama kali dilihat oleh calon konsumen.
Selanjutnya, diikuti dengan konten promosi yang Anda tempatkan pada bagian bawahnya.
WARNA DESAIN SESUAI BISNIS ANDA
Jangan ngawur pilih warna, ya! Strategi pembuatan banner yang menarik salah satunya yaitu menyesuaikan warna desain dengan bisnis Anda.
Artinya, promosi Anda pada banner harus mampu menarik perhatian khalayak di tengah keramaian.
Untuk memancing perhatian mereka Anda dapat menggunakan warna yang tajam atau mencolok. Namun, pemilihan warna desain tidak asal mencolok, melainkan harus tetap relevan dengan identitas sektor bisnis Anda.
Misalnya, jika bisnis Anda membutuhkan warna pastel, Anda bisa mengkombinasikan dengan warna yang agak tajam yaitu warna yang mudah ditangkap pandangan mata seperti merah, kuning, biru, dan warna terang lainnya.
Anda bisa berdiskusi dengan ahli desain atau desainer grafis yang biasa Anda percaya untuk perusahaan. Hal ini bertujuan agar banner tersebut mampu menampilkan identitas bisnis Anda sekaligus bisa menarik perhatian audiens.
PILIH FOTO BERKUALITAS DAN RESOLUSI TINGGI
Foto juga sangat memengaruhi desain Anda1 Untuk menghasilkan banner yang baik, Anda perlu menggunakan foto berkualitas tinggi agar menunjang kesesuaian desain. Sebab, foto berkualitas tinggi akan lebih jelas dan tidak buram ketika ditampilkan.
Anda bisa menyewa jasa fotografer profesional untuk mendapatkan foto eksklusif sesuai kebutuhan. Namun, jika perusahaan menyediakan budget yang terbatas, Anda dapat memanfaatkan gambar gratis berkualitas yang disediakan oleh beberapa platform gambar bebas lisensi.
KONTEN PROMOTIF INSPIRATIF
Banner sebagai media promosi memiliki ruang yang cukup luas untuk Anda menempatkan konten promosi. Namun, keunggulan ini bukan berarti memberikan kebebasan tanpa pertimbangan dalam memasukkan konten.
Justru memuat konten yang berlebihan malah akan membuat audiens Anda bingung dalam memahami informasi yang ingin disampaikan. Maka dari itu, Anda perlu menyajikan konten yang singkat, padat dan yang paling utama yaitu informatif.
Sehingga, audiens Anda mudah menangkap pesan promosinya.
Demikian sobat jasalogo.id, ulasan kita kali ini tentang strategi desain banner untuk promosi. Anda dapat melakukannya agar mendapat desain yang menarik. Sehingga, Anda dapat menjangkau khalayak ramai yang lebih luas lagi.
Untuk informasi tentang kami, klik disini!