Majalah merupakan salah satu desain pu lokasi yang berisi konten menarik sesuai jenisnya. Konten majalah dikategorikan berdasarkan target audiens dan jenis kontennya. Sementara gaya desain majalah disesuaikan dengan jenis kontennya seperti fashion, kuliner, atau olahraga.
Pada era serba digital, masih banyak loh orang yang membaca majalah. Mulai dari mencari inspirasi outfit atau informasi tentang olahraga. Mengikuti perkembangan digital, desain majalah saat ini juga dibuat dalam versi digital agar memungkinkan untuk bisa diakses oleh siapapun.
Untuk memastikan majalah menarik bagi pembaca, penting untuk menciptakan desain menarik terstruktur dan memudahkan navigasi pembacaan. Desain layout majalah biasanya juga dipengaruhi oleh jenis konten. Biasanya untuk memudahkan pembacaan isi konten, penting menciptakan desain majalah sesuai jenis konten.
DESAIN MAJALAH BERDASARKAN JENIS KONTEN
Desain majalah harus dibuat memiliki tampilan visual memikat sesuai jenis kontennya. Ketika gaya desain disesuaikan jenis konten ini akan mendukung tampilan yang menarik perhatian. Berikut beberapa jenis desain majalah berdasarkan kategori konten yang umum:
Majalah Gaya Hidup
Umumnya desain majalah akan dibuat sederhana dan minimalis pada era modern ini untuk menggambarkan gaya hidup orang modern. Sama halnya dengan majalah yang berisi konten gaya hidup, desainnya terlihat modern dan sederhana. Tampilan desain minimalis akan cocok merepresentasikan gaya hidup.
Majalah yang berisi gaya hidup biasanya memiliki konten seperti mode, kecantikan, kesehatan dan gaya hidup orang modern. Desain cover akan berfokus menciptakan kesan modis dan modern. Atau berdasarkan tema desain yang sudah ditentukan, terkadang desain majalah setiap edisi bisa berbeda sesuai konsep yang ingin diangkat.
Tampilan layout pada desain majalah tentang gaya hidup akan menciptakan kesan modern, berwarna, dan foto berkualitas tinggi. Termasuk juga menggunakan font yang bergaya modern dan bersih seperti serif dan sans serif. Desain cover yang menarik dan modis akan meningkatkan daya tarik majalah.
Majalah Berita
Ada juga kategori desain majalah yang kontennya berisi berita. Biasanya ini dirilis oleh forum berita dan jurnalis seperti kompas atau metro dalam edisi waktu tertentu. Desain majalah berita biasanya memiliki ciri formal dan memberikan kesan serius.
Jika fashion memberikan kesan modern dan stylish, majalah memberikan kesan serius dan kaku. Pemilihan foto atau gambar disesuaikan dengan berita yang disajikan dalam majalah. Ada jenis majalah berita yang menggunakan ilustrasi karikatur sebagai cover untuk menarik perhatian. Desain majalah berita akan memfokuskan pada keterbacaan informasi penting, terutama pada judul.
Baca juga: Desain Publikasi: Aspek Penting dan Contohnya
Majalah Ilmiah atau Akademik
Dalam kategori majalah, terdapat juga majalah yang berisi konten tentang artikel ilmiah atau akademik. Biasanya jenis majalah ini untuk membukukan artikel ilmiah yang menarik yang bisa menjadi berguna dari tahun ke tahun. Artikel ilmiah dalam majalah bisa dijadikan referensi akademik dan penelitian.
Desain majalah untuk konten ilmiah akan memiliki tampilan seperti buku. Selain itu, untuk tampilan desain sering menggunakan font yang bersih dan mudah dibaca seperti serif atau sans serif. Sementara untuk pengguna gambar disesuaikan dengan jenis konten ilmiah yang disajikan. Seringkali juga menggunakan grafik dan tabel untuk menyajikan data.
Majalah Hiburan
Untuk konten majalah terkait hiburan biasanya lebih berfokus pada konten terkait selebriti atau tokoh terkenal. Kontennya biasanya berisi, gaya selebriti, wawancara dengan selebriti atau artikel artikel terkait film, musik dan acara televisi. Desain untuk majalah hiburan bisa lebih berwarna dan berkesan stylish.
Elemen-elemen visual dalam majalah hiburan biasanya foto artis, tipografi yang lebih ramah dan warna-warna cerah. Majalah ini bertujuan untuk menghibur dengan konten selebriti dan budaya populer. Sehingga desain dibuat lebih ceria dengan warna cerah dan tipografi bulat. Ini akan membuat desain majalah hiburan berkesan menyenangkan dan dapat menghibur.
Baca juga: Meningkatkan Estetika Desain Poster: Eksplorasi Teknik Kreatif
Majalah Seni dan Desain
Konten dalam majalah juga termasuk kategori artikel seni dan desain. Majalah seni ini biasanya akan menargetkan pasar seniman, pelajar seni dan pecinta seni. Desain majalah seni akan memiliki tampilan visual yang lebih artistik.
Kategori desain majalah seni biasanya terbagi ke dalam beberapa jenis konten seperti desain grafis, seni murni, arsitektur dan lain-lain. Desain cover majalah seni biasanya memiliki desain lebih kreatif dan berkesan seni atau eksperimental. Majalah seni akan memiliki kesan yang unik berbeda dengan desain majalah lainnya.
Majalah Pendidikan
Untuk desain majalah pendidikan, biasanya memiliki tampilan yang kaku dan formal seperti majalah ilmiah. Desainnya mungkin akan memiliki tampilan seperti sampul buku pelajaran. Informasi yang disajikan biasanya seperti tips dalam belajar, artikel tentang pendidikan, atau karya siswa dan tenaga pendidik.
Penggunaan font yang formal, bersih dan mudah dibaca seperti serif. Untuk desain majalah pendidikan yang memiliki target audiens anak, bisa menggunakan gaya desa yang lebih ramah. Desain majalah pendidikan juga sering menggunakan elemen seperti ilustrasi, gambar dan infografis.
Majalah Perjalanan
Ada kategori majalah yang berisi konten tentang perjalanan atau traveling. Edisi majalah yang berisi konten perjalanan akan memiliki tampilan desain yang menyenangkan dan ramah. Desain majalah ini akan banyak menggunakan foto yang berkualitas tinggi.
Foto-foto tempat wisata yang indah dan menarik akan dijadikan cover untuk menarik perhatian pembaca yang menyukai travelling. Tidak hanya foto, majalah ini biasanya juga memiliki konten tentang tempat wisata. Termasuk juga konten infografis tentang panduan dalam melakukan perjalanan. Desain majalah travel akan tampil segar dan menyenangkan dengan elemen seperti pesawat atau warna alam.
Baca juga: Komponen Umum dalam Desain Majalah yang Menarik Perhatian
Desain Majalah Berdasarkan Musim atau Tema Tertentu
Beberapa desain majalah ada yang dibuat berdasarkan tema atau konsep. Biasanya desain berdasarkan tema tertentu ini dicetak dalam edisi khusus. Seperti desain peringatan kemerdekaan, puasa, Halloween atau Natal. Tema tertentu ini kontennya juga menyesuaikan agar bisa memberikan majalah yang relevan dan unik.
Desain majalah yang mengikuti tema tertentu akan dapat memberikan kesan yang unik. Edisi khusus untuk memperingati hari tertentu akan menggunakan hiasan elemen visual yang sesuai.
KESIMPULAN
Desain majalah yang berisi konten artikel, wawancara, opini hingga iklan ini memiliki gaya desain yang beragam. Kategori atau variasi desain majalah, biasanya berdasarkan jenis konten dan target audiens. Gunakan gaya desain yang paling tepat dengan jenis konten agar efektif mendukung informasi dan lesan.
Bagi yang membutuhkan jasa desain logo, segera hubungi kami di jasalogo.id. Kunjungi juga laman instagram jasalogo.id disini.