Bisnis Katering Rumahan, Lakukan 7 Tahap Berikut

7 Tahap Sebelum Memulai Bisnis Katering Rumahan – Usaha katering ialah usaha yang saat ini banyak sekali peminatnya.

Banyak yang beranggapan bahwa memulai usaha katering ialah hal terbaik untuk menyalurkan bakat memasak menjadi uang dengan modal kecil dan pendapatan besar.

Alasan lain usaha katering banyak diminati dikarenakan usaha ini ialah usaha yang sudah pasti dibutuhkan oleh banyak orang. Karena, makanan menjadi salah satu kebutuhan pokok masyarakat.

Read More
jasa-desain-logo-satu-hari-jadi

Sebelum mengeksekusi usaha Katering anda, pastikan anda telah melakukan hal berikut ini:

Lakukan 7 Hal ini Sebelum Memulai Bisnis Katering

1. Tentukan Jenis Bisnis Katering Rumahan

Sebelum memulai usaha katering, tentu Anda harus tahu jenis katering apa yang akan ditekuni dan dipasarkan.

Mengingat banyaknya jenis usaha katering, maka untuk langkah awal, sebaiknya terfokus pada satu jenis terlebih dahulu.

Apa saja kah jenis-jenis usaha katering yang bisa Anda pilih?

Misalkan

  • Katering Pesta
  • Katering Kantoran
  • Katering Khusus makanan Besar
  • Katering Makanan untuk Anak-anak

Baca juga [6 Hot Buttons Konsumen dalam Usaha Makanan]

2. Menentukan Nama Brand Bisnis Katering Rumahan

Supaya usaha katering Anda bisa mudah dikenal banyak orang, Anda harus membuat nama brand. Buatlah nama brand yang unik dan menarik agar mudah diingat orang lain.

Pemberian nama juga tidak bisa sembarangan karena harus memiliki hubungan dengan katering.

Tidak hanya itu saja, pemberian nama brand sebaiknya memiliki makna yang baik. Alasannya nama yang baik bisa mendatangkan keberuntungan.

Selain membuat nama brand, Anda juga harus menambahkan logo. Keberadaan nama brand dan logo akan membuat usaha tersebut terlihat lebih profesional. Nama brand dan logo tersebut lalu dicetak dan dijadikan label makanan.

[Logo Makanan Madina]

[Logo Makanan Amir Jaya]

Dengan adanya nama brand dan logo, usaha yang Anda tekuni akan terlihat lebih profesional. Dan Untuk spesialis pembuatan Logo Hanya ada di Jasalogo.id. yang melayani 24 jam dan siap kapan pun membuatkan logo untuk bisnis dan perusahaan anda. Sudah terbukti banyak logo dan brand ternama yang berhasil di garap oleh jasalogo.id

Baca juga [Memikat Konsumen dengan Brand Logo]

3. Tentukan Suplier Bahan Baku yang Berkualitas dan Murah

Harga bahan baku makanan di toko satu dengan lainnya mungkin tidak jauh berbeda.

Tapi, jika Anda berniat memulai bisnis katering, otomatis Anda harus mempersiapkan bahan baku dalam jumlah banyak bukan?

Karena perbedaan kecil itu nantinya akan menekan modal Anda menjadi lebih sedikit.

Pilihlah toko yang menyediakan supplier paling murah. Tidak hanya itu saja, pilih juga yang berkualitas. Jangan sampai supplier tersebut menjual bahan baku yang tidak segar bahkan busuk.

Sebaiknya, Anda langsung membeli ke tempat ‘kulakan’ bahan baku, jangan membelinya di pasar ataupun toko kelontong. Dengan begitu, Anda pasti mendapat harga yang cukup miring.

4. Perbanyak pengalaman dan asah kemampuan memasak anda

Sebenarnya anda perlu banyak pengalaman sebelum terjun menjalankan bisnis katering-mu sendiri.

Pengalaman bisa didapat dengan bekerja di perusahaan katering lain yang sudah mapan agar anda bisa dapat banyak pengetahuan mengenai operasional bisnis tersebut.

Namun jika hal itu tidak memungkinkan, anda bisa menambah pengalaman dan mengasah kemampuan anda dengan memasak sendiri untuk orang banyak secara sukarela, misalkan untuk suatu acara keluarga atau sekedar kumpul-kumpul dan makan bersama.

Dengan begitu, anda akan terbiasa dengan masalah yang bisa saja muncul selama memasak, dan menerima komentar dari orang-orang terdekat mengenai hasil kreasi masakan anda.

Anda juga bisa mengikuti beberapa kelas memasak agar dapat belajar dari chef profesional dan berbagi tips and trick dengan peserta kelas memasak lainnya.

5. Menentukan harga yang wajar

Harga merupakan salah satu pertimbangan utama bagi pelanggan untuk mengambil keputusan.

Kalau anda masih jadi ‘pemain baru’ dalam bisnis katering, usahakan untuk tidak mematok harga yang terlalu tinggi yang setara dengan bisnis katering yang sudah lebih mapan.

Jika memang memungkinkan, tentukan harga yang lebih rendah untuk menarik pelanggan. Harga yang tidak terlalu mahal dan promosi yang berkelanjutan, bisa jadi cara terbaik untuk mendatangkan dan mempertahankan pelanggan.

6.      Lakukan Promosi yang Efektif

Promosi yang sampai sekarang masih sangat efektif ialah promosi mulut ke mulut. Namun, apakah Anda hanya akan berkutat pada strategi promosi mulut ke mulut? Tentu tidak jika Anda ingin usaha katering Anda berkembang lebih besar.

Khusus mengenai media sosial, sulit dipungkiri bahwa media sosial kini menjadi suatu kebutuhan. Lewat media sosial, kita bisa mengetahui perkembangan yang terjadi di masyarakat, termasuk soal apa yang sedang trend dan digandrungi masyarakat, termasuk soal selera makanan.

Dari media sosial juga anda bisa mencari ide dan konsep baru untuk pengembangan usaha katering-mu. Hal ini mencakup soal promosi yang tepat sehingga usaha anda cepat dikenal masyarakat.

Jika memungkinkan, anda bisa membentuk suatu tim khusus untuk promosi dan marketing. Marketing bisa dibilang sebagai ujung tombak aktivitas bisnis, karena tanpa adanya marketing, bisnis akan sulit untuk mendapatkan pelanggan.

Anda bisa merekrut orang-orang yang setidaknya punya pengetahuan dasar marketing untuk menangani pemasaran katering.

Jika budgetnya tidak memungkinkan untuk itu, coba ajak kerabat atau teman yang memiliki kepandaian dalam berbicara untuk bisa diarahkan menjadi tenaga marketing.

Ada beberapa rencana marketing yang bisa anda jalankan, antara lain:
  • Mencetak daftar menu beserta harganya untuk disebarkan ke pelanggan potensial
  • Membangun network dengan para event organizer, pengelola venue acara, dan komunitas-komunitas yang potensial untuk menjadi pelanggan katering.
  • Buat website dan akun media sosial sebagai sarana promosi dan untuk berinteraksi dengan pelanggan anda.

7.      Perhatikan Kesegaran Makanan

Makanan ialah barang yang mudah basi jika tidak diatur dengan baik. Ketika usaha katering Anda sudah berkembang lebih besar. Kini, saatnya untuk mulai memikirkan bagaimana caranya mengirim makanan kepada konsumen dengan kondisi yang masih segar dan tidak bau.

Salah satu alternatif yang dapat Anda pilih ialah menggunakan jasa penyewaan mobil box biasa dan reefer.

Baca juga [Bisnis Makanan Sehat Yang Keuntungannya Bikin Ngiler]

[Logo makanan dan jajanan Snack]

Dalam beberapa bulan setelah Bisnis Katering Rumahan berjalan, bukan tidak mungkin pemasukan dan pengeluaran anda masih belum teratur. Ada banyak kemungkinan yang akan memengaruhi hal ini, misalnya belum memiliki banyak pelanggan setia dengan jadwal pemesanan yang teratur.

Cek Artikel Jasalogo.id Menarik Lainnya DISINI

Demikian ulasan Jasalogo.id tentang 7 Tahap Sebelum Memulai Bisnis Katering Rumahan. Semoga bermanfaat menambah wawasan kita semua.

Jasalogo.id penyedia jasa pembuatan logo untuk perusahaan dan bisnis Anda, terbukti sudah banyak perusahaan besar menggunakan layanan pembuatan logo dari Jasalogo.id. sedia 24 jam untuk anda.