5 CARA JUALAN GRATIS DI INSTAGRAM – Sudah tidak asing bukan sobat, jasalogo.id tentang penggunaan media Instagram ini?
Namun, sudahkah Anda membaca peluang untuk melakukan transaksi bisnis di Instagram?
Betul, seperti halnya Facebook, ternyata fitur instagram juga ada yang gratis dan berbayar. Bagaimana caranya berjualan di instagram dengan cara yang gratis, ya? Apakah Anda sudah tahu dan menerapkan?
Lebih jelasnya, kami hadirkan informasi berikut untuk Anda!
Table of Contents
Toggle5 CARA JUALAN GRATIS DI INSTAGRAM
Cara Jualan Gratis di Instagram:
Isi Profil Toko Online dengan Lengkap
Cara berjualan online di Instagram selanjutnya adalah dengan mengisi profil toko online Instagram dengan lengkap.
Pada saat Anda membuat Instagram, Anda akan disuruh untuk mengisi profil.Pastikan Anda mengisi profil tersebut dengan benar-benar lengkap.
Mengapa harus lengkap? Supaya calon pembeli bisa tahu identitas Anda. Pertama, tulis nama brand Anda dengan lengkap. Kemudian tulis deskripsi produk yang Anda jual.
Tulislah deskripsi yang benar-benar lengkap dan terperinci. Anda bisa menambahkan beberapa hashtag yang sesuai dengan produk Anda agar lebih mudah dalam pencarian.
Selanjutnya, sobat jasalogo.id jangan lupa untuk menulis kontak yang bisa dihubungi seperti nomor handphone, WhatsApp, id Line dan lain sebagainya. Tulislah kontak yang bisa dihubungi.
Anda juga bisa memasukan website toko online Anda dan semua data harus Anda isi dengan lengkap. Termasuk foto profil, dimana Anda bisa menggunakan logo brand produk Anda.
Buat Foto yang Unik, Menarik dan Bagus
Yang kedua adalah, buat foto yang unik, menarik dan bagus. Sebab, ketika berjualan di Instagram, Anda akan promosi menggunakan foto. Jadi Instagram seperti sebuah galeri foto.
Oleh karena itu, untuk bisa berjualan di Instagram, Anda harus memiliki foto produk yang bagus.
Foto yang bagus bisa menarik calon pembeli dibandingkan foto yang kualitasnya jelek. Selain itu dengan membuat foto produk sendiri, pembeli jadi lebih percaya dengan toko online Anda. Hal ini dikarenakan ada banyaknya penipuan melalui toko online.
Jika Anda memiliki modal yang cukup, Anda bisa foto produk dengan menggunakan kamera profesional, tetapi jika modal minim, bisa menggunakan kamera smartphone. Anda bisa mempelajari bagaimana cara mengambil foto yang bagus.
Anda dapat membuat tema tertentu pada produk Anda. semakin bagus foto yang dibuat, akan semakin tertarik konsumen untuk membeli produk Anda.
Jangan lupa untuk menambahkan watermark pada foto Anda, ya! Alasannya supaya tidak di ambil oleh online shop lainnya.
Tulis Deskripsi Produk yang Detail
Jangn lupakan sesi ini sobat! Karena, dalam cara jualan online di Instagram, Anda tidak hanya memerhatikan kualitas foto produk saja. Tetapi juga deskripsi produk yang Anda jual.
Setelah melihat foto produk, pembeli pasti melihat deskripsi produknya, bukan?
Nah, tulislah deskripsi produk sejelas dan sedetail mungkin. Misalnya Anda menjual baju. Tulislah bahan yang digunakan, ukuran yang tersedia, warna, panjang baju, lebar dada dan lain sebagainya.
Dengan begitu pembeli tidak perlu menanyakan lagi tentang keterangan produk yang Anda jual. Anda juga harus mencantumkan cara pengiriman yang digunakan dan bank yang Anda pakai.
Jangan lupa untuk mencantumkan cara ordernya. Tulis cara order yang jelas misalnya nama lengkap, alamat lengkap, nomor hp, produk yang dipesan dan lainnya.
Anda juga bisa menambahkan keterangan tambahan. Seperti tidak boleh cancel, nomor telepon admin dan lainnya.
Buat Hashtag (#)Popular sesuai dengan Produk
Agar produk Anda lebih mudah dicari, selalu gunakan hashtag dalam semua postingan produk Anda. Apa itu hashtag dan apa fungsinya.
Hashtag merupakan kata kunci yang digunakan untuk mencari suatu hal. Biasanya ditulis dengan tanda # didepannya. Fungsinya apa? Fungsinya ialah tentu untuk mempermudah mencari produk.
Orang-orang ketika mencari suatu hal biasanya, akan menulis hashtag pada kolom search Instagram. Jadi, supaya produk Anda muncul di kotak pencarian, Anda harus menulis hashtag. Tulislah hashtag yang sesuai dengan produk Anda.
Misalnya, menjual sepatu. Tulislah hashtag, #jasalogomurah, #jasalogoid #jasalogo24jam, #jasalogoprofesional dan masih banyak lainnya. Anda juga bisa menggunakan hashtag popular.
Ingat, jangan terlalu banyak memasukan hashtag karena bisa dianggap spam.
Share ke Media Sosial yang Lain
Cara jualan online di Instagram selanjutnya adalah dengan menshare postingan Anda ke akun media sosial lainnya. Setelah Anda menulis deskripsi, pada bagian bawah Instagram ada pilihan share ke media sosial lainnya.
Seperti facebook, twitter, tumblr dan lain sebagainya. Anda dapat menggunakan akun media sosial lainnya untuk mempromosikan produk Anda. Dengan menshare ke media sosial lainnya itu, Anda bisa menjaring pelanggan dari berbagai kalangan.
Apalagi di Indonesia pengguna twitter dan facebook sangat banyak sekali. Ini juga untuk mempermudah Anda mengupload gambar produk.
Anda tak perlu mengupload produk secara terpisah di setiap social media yang Anda gunakan.
Demikian, 5 cara berjualan gratis di Instagram yang berhasil jasalogo.id rangkum, hanya untuk Anda, sobat!
Hubungi kami pula untuk informasi lainnya terkait dengan jasa desain logo professional hanya untuk Anda, dengan klik link ini.