4+ HAL WAJIB DIPERHATIKAN SAAT BUKA OLSHOP

4+ HAL WAJIB DIPERHATIKAN SAAT BUKA OLSHOP – Sering sekali, Sobat Jasa Logo, ternyata ada hal-hal super penting yang luput dari perhatian karena saking semangatnya upload barang dagangan.

Alhasil, progres jualan jadi kurang maksimal, bukan? Tentu tidak ada pebisnis yang menginginkan ini terjadi! Jadi, alangkah baiknya Anda lakukan beberapa hal berikut ini, Sobat Jasa Logo! Inilah 4+ hal wajib diperhatikan saat buka olshop!

WAJIB LAKUKAN RISET KECIL-KECILAN UNTUK KETAHUI PRODUK DAN SASARAN ANDA!

Ya, Sobat Jasa Logo, pertama ialah riset pasar atas produk atau jasa yang Anda tawarkan! Dimana, mengamati kondisi pasar sangat penting sebagai dasar untuk menentukan target pembeli.

Read More
jasa-desain-logo-satu-hari-jadi

Mulai dari siapa yang butuh produk Anda? Produk apa saja yang sedang mereka butuhkan? Apa saja yang mereka sukai?

Sebab, informasi tentang hal-hal semacam ini justru yang sangat penting untuk Anda ketahui dari awal Anda buka toko online atau online shop. Sehingga, agar  produk Anda lebih mudah diterima pasar, diminati banyak orang dan Anda punya target pembeli yang lebih jelas.

SELALU GUNAKAN FOTO JEPRETAN ANDA SENDIRI ATAU REAL PICT ALIAS GAMBAR ASLI!

Online shop sangat mengandalkan gambar atau foto yang Anda upload, jadi foto adalah hal utama yang akan memikat calon pembeli.

Sebetulnya Anda tidak harus pakai kamera mahal, cukup foto dengan handphone yang penting foto Anda tidak pecah dan pencahayaannya bagus. Anda dapat memerhatikan juga background foto produk Anda agar lebih rapi dan jangan asal gambar jernih, supaya produk Anda lebih memikat calon pembeli.

MAKSIMALKAN FITUR BISNIS DI SMARTPHONE (BISA DENGAN APLIKASI-APLIKASI YANG MENDUKUNG!)

Apabila online shop Anda masih pakai akun biasa atau bahkan akun pribadi, coba mulai manfaatkan fitur bisnis. Dimana, hari-hari ini, hampir semua media sosial dan aplikasi chat punya fitur bisnis yang bisa memudahkanmu untuk membuat katalog produk, bahkan menjangkau pasar yang lebih luas.

Akun-akun bisnis ini memang dikhususkan untuk berjualan jadi bisa memuat informasi penting tentang online shop Anda. Tenang, akun bisnis gratis Sobat, asal Anda tidak menggunakan fitur premium dan layanan iklan.

LAKUKAN IKLAN DI MEDIA SOSIAL!

Dalam menentukan target pasar ini, Anda bisa menggunakan data informasi saat riset pasar, ya! Apakah kebanyakan menggunakan instagram, facebook, dan sebagainya!

Setelah itu, Anda dalami catatan di masing-masing media sosial tentang prosedur periklanannya, Sob!

Pelajari dan lakukan pembayaran (tentunya Anda harus anggarkan untuk iklan, ya!). Tenang, pembayarannya pun cukup mudah, bisa menggunakan kartu debit atau melalui transfer bank.

DAFTARKAN KE GOOGLE BISNISKU!

Google Bisnisku akan membantu Anda untuk menandai lokasi keberadaan bisnis Anda di Google Map, memberikan wadah ulasan dari konsumen dan menunjukan aktivitas bisnis misalnya produksi, stok opname, proses pengiriman dan katalog produk.

Sedangkan untuk langkah daftarnya juga gampang banget, Sobat! Anda cukup siapkan e-mail, nama bisnis atau toko online, alamat, dan nomor telepon. Langkah-langkah daftarnya pun bisa Anda pelajari dengan mudah!

KESIMPULAN

Beberapa hal tersebut di atas cukup penting untuk Anda pelajari dari awal dan tentunya menjadi pertimbangan sebelum toko online Anda merambah ke e-commerce. Demikian ulasan kita kali ini mengenai 4+ hal wajib diperhatikan saat buka olshop!

REKOMENDASI

Bagi Anda yang tengah bingung mencari desainer untuk aktivitas usaha Anda, segera hubungi pihak kami hanya di jasa logo.id!

Apa keuntungannya? Dengan pengerjaan yang super rapi dan cepat, kami mengunggulkan pelayanan demi kepuasan Anda, sobat jasa logo! Selain itu, klik di sini untuk update logo hasil karya tim melalui portal instagram jasalogo.id!