Waspada! Simak Mengapa Medsos Bisa Bikin Stress

Waspada! Simak Mengapa Medsos Bisa Bikin Stress -Kebutuhan utama seseorang seringkali hanya dikategorikan sebagai kebutuhan papan, sandang, dan pangan.

Tetapi, dalam beberapa waktu terakhir, kebutuhan utama manusia seperti bertambah. Manusia atau bisa dikategorikan masyarakat modern kini juga membutuhkan sosial media sebagai kebutuhan utamanya.

Tidak lengkap rasanya jika dalam satu hari tidak membuka sama sekali akun sosial media yang dimiliki. Tidak main-main, mayoritas masyarakat kini butuh mengakses lebih dari satu platform sosial media dalam satu hari.

Read More

Bayangkan bagaimana terikatnya masyarakat modern dengan kebutuhan interaksi melalui media aplikasi ini.

Nah, perlu diwaspadai, mengapa media sosial bisa bikin Anda stress.

Waspada! Simak Mengapa Medsos Bisa Bikin Stress

Muncul Kecenderungan Membandingkan Diri dengan Yang Lain

Karena banyaknya informasi yang bisa Anda akses mengenai kehidupan orang lain, bisa memicu Anda stress. Awalnya, saat mendapatkan informasi seperti itu akan memenuhi rasa ingin tahu Anda.

Namun lama kelamaan, informasi mengenai kehidupan orang lain bisa berakibat buruk jika Anda mulai membandingkannya dengan kehidupan Anda.

Padahal kehidupan setiap orang tentu tidak akan pernah bisa untuk identik sama. Jadi kecenderungan membandingkan diri dengan orang lain di sosial media tidak bisa Anda hindarkan.

Efeknya perlahan-lahan Anda akan mengalami depresi.

Merasa Terisolasi Secara Sosial

Saat Anda hanya memiliki kehidupan sosial dengan memanfaatkan sosial media, maka artinya Anda mengalami kondisi terisolasi secara sosial.

Perasaan terisolasi secara sosial ini yang menjadi salah satu alasan sosial media bikin depresi bagi beberapa orang. Terisolasi adalah kondisi di mana Anda tidak memiliki kebebasan atau pilihan lain untuk menjalani kehidupan sosial Anda dalam hal ini.

Anda selalu terjebak pada sosial media untuk bisa bersosialisasi, padahal sebagai makhluk sosial Anda perlu lebih dari itu.

Jadi, stress sangat rentan menyerang para pengguna sosial media yang seperti ini.

Memicu Candu dan Sulit Atur Waktu

Stress juga bisa muncul sebagai efek panjang setelah Anda mengalami kesulitan pengaturan waktu akibat sosial media.

Ada banyak orang yang mengalami rasa candu untuk terus selalu mengakses sosial media.

Tidak lagi membukanya beberapa kali dalam waktu yang berbeda, tetapi Anda terus mengaksesnya berjam-jam dalam satu hari.

Akibatnya, tentu pekerjaan dan kewajiban Anda yang lain menjadi terbengkalai. Hal ini tentu akan menyebabkan Anda berada dalam kondisi tertekan dan akhirnya depresi.

Data Diri Digunakan Oknum Tak Bertanggungjawab

Banyak kasus di mana pengguna sosial media mengalami pencurian data. Pencurian data ini bisa berupa foto-foto, informasi diri, hingga informasi aktivitas sehari-hari Anda.

Jika data Anda dicuri oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab, maka ada banyak hal yang dapat merugikan Anda.

Misalnya, ada beberapa orang yang bisa menggunakan foto wajah Anda untuk menjadi bahan edit foto tidak senonoh. Data diri atau kegiatan Anda juga bisa disalahgunakan untuk kegiatan kejahatan.

Efeknya bagi korban atau pengguna sosial media pastinya adalah depresi dan akan sangat membahayakan juga.

Masuk Lingkaran Pertemanan Toxic

Ada platform sosial media yang memungkinkan Anda untuk bertemu banyak teman baru. Tidak jarang, Anda pun akan diundang untuk masuk dalam lingkaran pertemanan yang sudah terbentuk.

Jika lingkaran pertemanan yang Anda dapatkan baik, maka bersyukurlah.

Namun akan menjadi masalah jika Anda masuk ke dalam lingkaran pertemanan yang toxic, ada banyak sekali kerugian yang Anda alami.

Termasuk juga dalam hal bagaimana Anda mengelola kesehatan jiwa Anda. Jika tidak bisa mengelola kesehatan jiwa dengan tepat, Anda bisa terjerumus dalam lingkaran pertemanan itu dan berakhir dengan depresi parah.

Muncul Rasa Tidak Nyaman Terus Menerus Akibat User

Ada juga alasan mengapa sosmed bisa bikin stress yakni sosmed yang dikelola orang-orang yang mudah merasa tidak nyaman.

Seperti yang mungkin sudah Anda ketahui, beberapa fitur sosial media memungkinkan Anda untuk menandai seseorang pada suatu foto tanpa persetujuan.

Bagaimana jika sebenarnya orang yang Anda tandai tidak nyaman dengan perbuatan Anda tersebut?

Hal ini sangat sulit diungkapkan oleh orang tersebut. Akhirnya karena terus menumpuk rasa tidak nyaman orang tersebut mengalami depresi dan harus melewati proses pemulihan dalam pengelolaan kehidupan sosialnya.

Demikian ulasan tentang mengapa medsos bisa bikin stress. Semoga Anda dapat memanajemen itu semua ya, sobat jasalogo.id!

Hubungi kami dengan klik disini untuk mendapatkan informasi lainnya!