5 Kombinasi Dua Warna Logo Unik Sesuai Jenis Bisnis

Untuk mencerminkan identitas visual yang menarik, logo harus memiliki kombinasi warna yang harmonis. Umumnya warna logo bisa terdiri dari beberapa warna tetapi tidak lebih dari tiga atau empat. Kombinasi dua warna cukup umum untuk desain logo, pilih kombinasi nyentrik untuk menciptakan sesuatu yang unik.

Pemilihan warna logo harus menarik sehingga membuat audiens bisa mengingat dan mengenali desain logo brand. Tak hanya bentuk logo yang harus unik tetapi warnanya juga perlu memiliki kombinasi warna yang harmonis dan menarik. Seringkali kombinasi dua warna banyak digunakan selain menggunakan satu warna solid. 

KOMBINASI DUA WARNA LOGO UNIK

Untuk mengkombinasikan warna logo yang menarik pilih warna yang harmonis dan merepresentasikan merek. Meski terkadang ada warna yang khas merepresentasikan jenis bisnis tertentu, beranilah untuk mengkombinasikan warna yang tidak relevan sehingga terlihat unik. Berikut beberapa rekomendasi kombinasi warna logo unik untuk jenis bisnis yang berbeda: 

Read More
jasa-desain-logo-satu-hari-jadi

Kecantikan : 0041A2 dan E2B05A

Berbicara soal warna desain logo kecantikan seringkali dikaitkan dengan penggunaan warna netral dan warna elegan. Logo kecantikan seringkali menggunakan warna kalem untuk mendukung kesan elegan dan mewah. Meski warna hitam dan pastel populer penggunaan kombinasi warna biru dan kuning tersebut akan tampil beda.

Kombinasi dua warna yang cukup kontras tersebut bisa membuat desain logo kecantikan tampil unik. Jarang sekali ditemui warna logo kecantikan yang kontras dan mencolok seperti kombinasi tersebut. Penggunaan kombinasi tersebut akan menciptakan desain logo kecantikan yang unik dan tampil beda dari brand kecantikan yang lain. 

Tumbuhan atau Alam: 768C9E dan F9EAB1

Kombinasi Dua Warna Logo Unik Sesuai Jenis Bisnis

Berbeda lagi dengan jenis bisnis terkait tanaman atau tumbuhan yang sering menggunakan warna hijau atau warna alam. Kombinasi warna hijau, coklat dan biru seringkali relevan dengan bisnis terkait lingkungan dan alam. Desain logo dengan warna hijau mungkin akan terlalu mainstream untuk mencerminkan tanaman dan tumbuhan. 

Kombinasi warna logo biru keabuan dan krem tersebut bisa menciptakan tampilan lembut dan harmonis. Penggunaan pada jenis logo terkait tumbuhan dan alam akan menciptakan tampilan yang unik. Desain logo bisa tampil elegan dengan mengkombinasikan warna pastel yang lembut tersebut. 

Baca juga: 7 Desain Logo Warna Hijau dan Palet Warna Hijau

Kesehatan: 016E6C dan F9EAD8

Warna hijau tak hanya populer untuk logo perusahaan atau bisnis terkait dengan alam dan lingkungan, tetapi juga logo kesehatan. Seringkali warna biru ditemui juga sebagai warna logo untuk rumah sakit atau bisnis dalam bidang kesehatan. Dalam dunia kesehatan, warna hijau dapat merepresentasikan ketenangan, keamanan dan kepercayaan. 

Kombinasi dua warna yang terdiri dari warna hijau tua dan krem putih tersebut tampil harmonis dan menarik. Warna tersebut akan cocok dan relevan untuk mencerminkan kesehatan, warna biru tersebut tampil menenangkan. Kombinasi warna logo kesehatan dengan warna tersebut juga bisa terlihat lebih elegan karena warna krem yang digunakan. 

Sport: F00050 dan 9FE8FF

Kombinasi Dua Warna Logo Unik Sesuai Jenis Bisnis

Brand sport seringkali menggunakan warna-warna yang bisa mencerminkan energik, semangat dan mencolok. Seringkali warna mencolok tajam seperti neon atau variasi warna cerah cocok untuk brand sport. Kombinasi warna mencolok seperti warna merah dan biru muda tersebut akan cocok untuk brand sport. 

Kombinasi dua warna cerah tersebut menciptakan kesan energik dan berani cocok untuk merepresentasikan brand sport. Warna merah dapat menciptakan kesan energik yang berani, seringkali warna merah digunakan sebagai warna brand olahraga. Warna biru juga termasuk banyak digunakan untuk mencerminkan brand sport, biasanya menggunakan warna biru gelap. 

Fashion: 8DCDB1 dan C2002A

Kombinasi Dua Warna Logo Unik Sesuai Jenis Bisnis

Untuk kebutuhan logo fashion, warna yang kerap digunakan biasanya warna yang netral atau warna pastel. Logo fashion sering mengutamakan penggunaan warna solid yang sederhana sehingga brand berkesan high-end. Gaya desain logo fashion seringkali memiliki bentuk sederhana dan bersih sehingga cocok dengan warna solid dan netral.

Meski banyak menggunakan warna hitam dan putih, kombinasi warna logo yang cerah juga bisa membuat logo fashion tampil unik. Kombinasi warna merah dan hijau turquoise terlihat harmonis dan cukup nyentrik. Penggunaan warna yang mencolok tersebut bisa mencerminkan brand yang berani dan tegas, kombinasi warna juga efektif membuat logo fashion tampil beda. 

Baca juga: Ciri Khas Warna untuk Desain Logo Fashion

Ketika ingin mengkombinasikan dua warna atau lebih untuk merepresentasikan logo brand yang unik, pilih kombinasi yang harmonis dan unik. Hindari menggunakan warna-warna sudah terlalu mainstream untuk mencerminkan bisnis tertentu, beranilah mengkombinasikan warna yang unik, seperti kombinasi tersebut. Selain itu perhatikan beberapa hal berikut ini: 

Jenis Bisnis atau Bidang Bisnis

Warna logo akan tampil unik dengan memilih kombinasi yang tidak sesuai dengan jenis bisnis atau bidang bisnis. Namun selain itu, terkadang bisa juga menciptakan kombinasi warna yang unik dari jenis bisnis yang relevan. Misalnya warna hijau yang mencerminkan alam atau lingkungan untuk logo perusahaan terkait alam. 

Warna hijau dapat dikombinasikan dengan warna yang tampil nyentrik seperti warna merah atau kuning. Meski tampil unik, kombinasi warna tersebut masih harmonis dan merepresentasikan alam dengan baik. Salah satu dari dua warna dapat mencerminkan jenis bisnis sehingga kombinasi warna logo tetap relevan. 

Jumlah warna dan jenis warna yang digunakan juga perlu mempertimbangkan kompleksitas bentuk logo. Bentuk logo sederhana bisa menggunakan palet warna yang harmonis dan lembut. Terkadang jika logo dalam bentuk ikon yang utuh warna yang dipilih hanya satu. 

Sementara jika logo tersusun dari beberapa elemen, seringkali bisa mengkombinasikan dua warna atau lebih. Jika logo ingin dibuat sederhana kombinasi dua warna akan cukup menarik, lebih dari itu bisa membuat logo berantakan. 

Baca juga: Tips Kombinasi Warna Analog dalam Desain Grafis

Makna dan Mood dari Warna

Ketika memilih kombinasi warna yang unik juga perhatikan mood dan makna psikologi dari warna tersebut. Kedua warna yang dikombinasikan harus memiliki makna yang relevan dengan identitas merek. Tak hanya tampil unik setelah dikombinasikan tetapi juga harus memiliki makna sesuai dengan karakter dan pesan merek. 

Setiap warna memiliki mood dan makna psikologi tersendiri, warna tak hanya harus sesuai jenis bisnis, warna logo perlu dipilih sesuai pesan merek. Dua warna logo yang dikombinasikan harus yang relevan dengan identitas merek dan menciptakan visual logo yang unik

Kontras dan Saturasi Warna

Kombinasi warna logo juga harus harus harmonis, meski menggunakan warna yang unik, untuk itu atur saturasi, kecerahan dan kontras warna. Seringkali kombinasi warna menciptakan tampilan visual yang cukup kontras sehingga perlu diatur saturasinya. Dengan mengatur kecerahan warna akan membantu menciptakan visual yang menarik pada desain logo.

Kombinasi warna logo yang kontras bisa membuat logo tampil tajam dan mencolok, untuk itu gunakan warna yang menarik. Perhatikan bagaimana rekomendasi kombinasi warna tersebut terlihat harmonis karena saturasi dan kontras diatur dengan bijak. 

KESIMPULAN

Kombinasi dua warna logo yang unik dan kontras tersebut bisa dimanfaatkan mencerminkan jenis bisnis tertentu dengan menarik. Kombinasi warna-warna tidak menggunakan warna yang mainstream sesuai jenis bisnis tetapi menggunakan warna yang tampil beda sehingga tampil menarik. Dua warna kontras yang unik dapat membuat desain logo bisnis tamil beda karena kombinasi warna yang tidak biasa. 

Bagi yang membutuhkan jasa desain logo, segera hubungi kami di jasalogo.id. Kunjungi juga laman instagram jasalogo.id disini.